VIVA Tekno – Cara daftar OVO tak sulit, lho! Apalagi saat ini pembayaran secara cashless dan menggunakan e-wallet atau dompet digital pada smartphone lebih mempercepat dan mempermudah pembayaran dan transaksi lainnya.

Pada artikel kali ini, kita akan membahas bagaimana cara daftar OVO. Namun sebelum itu, yuk kita cari tahu dulu apa itu OVO.

OVO merupakan layanan dompet digital, e-money, atau uang elektronik berbentuk aplikasi digital yang berfungsi sebagai alat pembayaran atau transaksi secara online.

OVO ini adalah layanan yang dikembangkan oleh PT. Visionet Internasional, perusahaan yang berada di bawah naungan Lippo Group.

OVO diaplikasikan terlebih dahulu di unit bisnis Lippo Group. Contohnya sebagai metode pembayaran parkir di mall atau gedung yang ada di bawah naungan Lippo Group. Kemudian OVO berkembang di luar ranah bisnis Lippo Group.

Belanja di Mercant pakai OVO

Belanja di Mercant pakai OVO

Kepopuleran OVO meningkat seiring dengan investasi Lippo di layanan transportasi on-demand Grab. Di aplikasi Grab, OVO menjadi metode pembayaran digital. Selain di Grab, OVO juga jadi metode pembayaran utama dari marketplace terkenal, Tokopedia.

Kedua langkah tersebut yang membuat penggunaan OVO meningkat. Hal ini karena banyaknya orang yang memakai layanan Grab dan Tokopedia. Selain itu, metode pembayaran OVO di kedua layanan terintegrasi dengan aplikasi OVO. Jadi, jika isi saldo OVO, maka saldo tersebut dapat digunakan untuk pembayaran di aplikasi Grab dan Tokopedia.

Saldo atau uang digital di OVO disebut OVO Cash. Selain jadi alat pembayaran Tokopedia dan Grab, OVO Cash juga dapat digunakan untuk membayar berbagai kebutuhan, seperti membayar iuran BPJS, listrik, pulsa, dan lainnya. OVO Cash juga dapat digunakan untuk transaksi di berbagai merchant yang bekerjasama dengan OVO dan biasanya menawarkan cashback.

Setiap transaksi memakai OVO Cash, Anda sebagai pengguna akan mendapatkan poin yang disebut OVO Points.  OVO POints ini adalah semacam loyalty rewards yang dapat ditukarkan dengan berbagai penawaran menarik atau bisa juga digunakan sebagai potongan untuk melakukan pembayaran di Tokopedia.

OVO Points bisa didapatkan dengan melakukan transaksi. Nah, jika kamu belum menjadi pengguna OVO, silakan daftar. Daftarnya juga cukup mudah, Anda bisa bisa simak caranya berikut ini!

Cara Daftar Ovo dan Ovo Premier

Cara mendaftar OVO 

Belanja di Mercant pakai OVO

Belanja di Mercant pakai OVO

1. Sebelum mengikuti cara daftar OVO, calon pengguna perlu mengunduh dan menginstall aplikasi OVO di ponselnya melalui Google Play Store maupun App Store.

2. Buka aplikasi OVO.

3. Lakukan daftar OVO dengan memasukkan nomor ponsel dan email yang masih aktif.

4. Masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS dan e-mail.

5. Buat Security Code sebagai otorisasi penggunaan akun maupun pada saat transaksi.

6. Akun OVO yang dibuat akan segera aktif.

Dengan cara daftar OVO tanpa KTP tersebut, otomatis klasifikasi akun OVO pengguna berada di level OVO Club. Pengguna hanya bisa melakukan layanan uang elektronik secara terbatas. Namun, jika pengguna ingin melakukan upgrade akun menjadi OVO Premier, pengguna harus melalui prosedur Know Your Customer (KYC) dengan melakukan selfie atau swafoto memegang KTP-nya.

Limit saldo maksimal OVO sebesar Rp 2 juta dengan limit transaksi maksimal selama sebulan sebesar Rp 20 juta. Selain itu, pengguna tidak bisa melakukan transfer antar pengguna maupun rekening bank.

Cara Mendaftar Ovo Premier

Startup Fintech Ovo.

Jika pengguna ingin melakukan upgrade akun OVO, maka pengguna dapat melakukan cara daftar OVO Premier dengan menyertakan KTP seperti berikut ini:

Buka aplikasi OVO.

1 Pilih menu Profile lalu klik Upgrade. Siapkan kartu identitas seperti KTP/SIM dan foto menggunakan ponsel.

2 Isi data sesuai kartu identitas, jangan sampai salah. Isikan nama ibu kandung.

3 Klik Konfirmasi.

4 Tunggu pengajuan cara daftar OVO Premier diterima.

Bagi pengguna OVO Premier, limit saldo maksimal OVO sebesar Rp 10 juta dengan limit transaksi maksimal dalam sebulan sebesar Rp 20 juta.

Pengguna OVO Premier dapat menggunakan seluruh layanan keuangan yang disediakan OVO, termasuk layanan transfer ke sesama OVO maupun antar bank. 

Kegunaan OVO

OVO bisa digunakan untuk melakukan pembayaran di berbagai merchant atau rekanan yang sudah bekerja sama dengan OVO. Cara pembayarannya juga cukup mudah. Penggun tinggal memilih opsi “Scan” di halaman utama.  Scan tersebut diarahkan ke barcode yang ada di merchant-merchant OVO.

Selain itu, OVO juga bisa digunakan untuk melakukan pembayaran berbagai layanan sehari-hari. Mulai dari membayar PLN, pulsa atau paket data, tv kabel, asuransi dan BPJS Kesehatan. Bahkan, OVO bisa digunakan untuk membayar iuran lingkungan khusus untuk perumahan yang sudah kerjasama dengan OVO.

OVO juga memungkinkan penggunanya untuk transfer saldo OVO sesama pengguna. Jadi, bisa mengirim saldo OVO ke teman atau keluarga. Hanya saja untuk melakukannya, pengguna perlu upgrade dari OVO Club ke OVO Premier. Di aplikasinya, OVO menyediakan fitur deals, yakni fitur yang memungkinkan pengguna melihat beragam tawaran dan promo menarik. Selain itu, seperti yang sudah disinggung, OVO juga menghadirkan OVO Points. OVO poin ini dapat dikumpulkan dari berbagai toko yang memiliki tanda OVO Zone.

Poin yang didapatkan bisa langsung ditukar dengan cara redeem. Atau pengguna juga bisa melakukan pembayaran menggunakan saldo yang ada di OVO Points. Misalnya, OVO Cash kamu memiliki saldo Rp10.000 tetapi OVO Points kamu memiliki saldo Rp5.000. 

Katakanlah, kamu berbelanja atau transaksi senilai Rp15.000. Maka kamu bisa membayar transaksi ini menggunakan OVO Cash maupun OVO Points. Selain itu, transaksi yang kamu lakukan menghasilkan OVO Points kembali dan Anda bisa melihat riwayat transaksi OVO Points.

Artikel ini bersumber dari www.viva.co.id.