Sun Life Indonesia Gelar Rangkaian Program 3R di 15 Kota

Sun Life Financial. Foto: Sun Life Financial

jpnn.com, JAKARTA – Sun Life Indonesia menggelar rangkaian program literasi dan inklusi keuangan bertajuk 3R, di Bandung pada 18-19 Juli 2022.

Acara ini juga digelar secara bertahap di belasan kota besar lainnya di Indonesia hingga Agustus 2022.

Sun Life Indonesia, melalui program ini juga masyarakat memiliki kesempatan untuk bergabung dan berbisnis bersama sebagai tenaga pemasar di bidang asuransi dan memiliki sumber pendapatan tambahan, sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan hidup.

“Kami memahami pandemi yang kami hadapi selama lebih dari 2 tahun ini telah berdampak pada berbagai aspek kehidupan jutaan orang di Indonesia, salah satunya ialah generasi produktif yang kehilangan sumber pendapatan akibat pemutusan hubungan kerja atau kerugian usaha,” ujar Chief Sharia Business Sun Life Indonesia Norman Nugraha.

Oleh karena itu, sejalan dengan komitmen Sun Life Indonesia untuk menciptakan masa depan yang lebih cerah bagi jutaan keluarga dengan mencapai kemapanan finansial dan menjalani hidup yang lebih sehat.

“Kami ingin memaksimalkan peran kami dengan menghadirkan rangkaian program 3R tersebut dan mengajak masyarakat yang terdampak untuk bergabung sebagai tenaga pemasar asuransi dan melihat kesempatan ini sebagai peluang usaha,” jelas dia.

Selama dua hari tersebut, para peserta bisa mendaftarkan diri dan bergabung sebagai tenaga pemasar asuransi melalui program rekrutmen, mengaktifkan kembali status keanggotaan bagi tenaga pemasar yang berstatus rehat, dan mempelajari strategi bisnis untuk mencapai kinerja terbaik dan menjadi pemimpin melalui pembekalan materi serta literasi keuangan.

“Berbisnis sebagai tenaga pemasar asuransi di Sun Life Indonesia merupakan peluang usaha yang patut dipertimbangkan karena tidak membutuhkan modal besar dan minim risiko, serta berkelanjutan karena bisnisnya dapat diwariskan ke generasi berikutnya secara turun temurun. Kami berharap rangkaian program ini juga dapat menjangkau dan menginspirasi ribuan orang untuk bergabung dengan aliansi asuransi Sun Life Indonesia,” tambah Norman.

Berbisnis sebagai tenaga pemasar asuransi di Sun Life Indonesia merupakan peluang usaha yang patut dipertimbangkan karena tidak membutuhkan modal besar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News


Artikel ini bersumber dari www.jpnn.com.