Bandung: Sapi milik peternak di Lembang, Kabupaten Bandung Barat kembali terpilih menjadi hewan kurban Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Hari Raya Iduladha 1443 Hijriah. Sapi seberat 900 kilogram tersebut dibeli dari warga Kampung Gunung Putri RT 02 RW 10 Desa Jayagiri, Kecamatan Lembang.
 
Sapi yang diberi nama ‘Si Afgan’ ini akan diserahkan kepada pengurus Masjid Raya Jawa Barat untuk disembelih pada Senin, 11 Juli mendatang. Pemilik sapi, Doni Ramdani mengatakan, hewan miliknya berhasil lolos seleksi dari Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Provinsi Jawa Barat serta Dinas Perikanan dan Peternakan (Dispernakan) Bandung Barat
 
“Setelah lolos di dinas, kemudian diajukan ke Kementerian Sekretariat Negara (Kemensesneg). Lalu diperiksa petugas Balai Veteriner Subang dan dinyatakan lolos kesehatan,” katanya, Sabtu, 9 Juli 2022.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Setelah dinyatakan lolos uji kesehatan, Doni segera melakukan negosiasi dengan perwakilan presiden dan menemukan kecocokan harga. Meski demikian, ia enggan menyebutkan harga jual sapi tersebut.
 

“Hasil pemeriksaan fisik sehat, bagian dalam secara menyeluruh seperti liur, darah, dan kotorannya semuanya dinyatakan sehat,” ujarnya.
 
Awalnya ia tidak berniat menjual sapi kesayangannya itu karena sudah dirawat sejak usia tujuh bulan. Namun akhirnya luluh setelah yang akan membeli ternyata Presiden Jokowi.
 
Agar kondisinya tetap sehat, ia memperlakukan Si Afgan dengan memberikan perawatan khusus dibanding sapi-sapi lain miliknya.
 
“Untuk pakan sebetulnya standar hampir sama dengan lainnya, tapi Si Afgan lebih diistimewakan,” ungkapnya.
 
Dengan terjualnya sapi kurban kepada Presiden, dia berharap bisa meningkatkan nilai jual peternak di wilayah Lembang.
 
“Suatu kebanggaan bisa menjual kepada Presiden, walaupun awalnya saya juga enggak pernah berniat menjual,” lanjutnya.
 
Agar terhindar penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK), sapi tersebut saat ini sedang diisolasi, bahkan tak sembarang orang bisa masuk ke kandangnya.
 
Sebagai informasi, Presiden Jokowi juga pernah membeli sapi milik warga Kampung Pangragajian, RT 02 RW 04 Desa Kayuambon, Kecamatan Lembang pada tahun lalu.
 
Sapi jenis simental bernama Baron dan memiliki bobot 1 ton tersebut dilepas dengan harga Rp85 juta.
 

(WHS)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.