Jepara: Media Group menjalin kerja sama dengan Pondok Pesantren Roudlotul Mubtadiin Balaikambang Kabupaten Jepara. Kerja sama ini diharapkan bisa meningkatkan kompetensi para santri dan mahasantri di segala bidang agar siap terjun ke dunia kerja dan membentuk generasi Indonesia Emas 2045.
 
Penandatanganan kerja sama ini dilaksanakan di lokasi pondok pesantren Sabtu siang, 23 Juli 2022. Dalam penandatangan nota kesepahaman tersebut dihadiri oleh CEO Media Group Mohammad Mirdal Aqib dan Pengasuh Pondok Pesantren Roudlotul Mubtadiin Balaikambang KH Ma’mun Abdullah.
 
Kerja sama kedua belah pihak meliputi bidang pelatihan dan kesempatan magang bagi para santri dan mahasantri di unit unit Media Group. Vice President Corporate Communication Media Group Fifi Aleyda Yahya berharap kerja sama ini bisa berkelanjutan serta membawa manfaat bagi santri dan mahasantri.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Untuk saat ini sudah ada beberapa pelatihan yang sudah dilaksanakan di pondok pesantren. Seperti praktek tata boga dan nantinya juga akan ada pelatihan konten kreatif yang digawangi Media Group.
 

Media Group sendiri memiliki 6 klaster bidang kerja. Seperti media, food industry, hospitality, investment, property dan kepedulian sosial. Melalui unit usaha tersebut Media Group siap mendukung para santri dan mahasantri untuk berkembang dan mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja.
 
“Alhamdulillah hari ini Media Group baru saja mendatangani perjanjian kerjasama dengan Pondok Pesantren Roudlotul Mubtadiin dan mudah-mudahan kerjasama ini bisa berkelanjutan dan membawa manfaat yang banyak untuk para santri mahasantri juga keluarga besar pondok pesantren,” ujar Fifi usai acara, Jepara, 23 Juli 2022.
 
Sementara itu, Pengasuh Pondok Pesantren Roudlotul Mubtadiin Balaikambang Jepara KH Ma’mun Abdullah mengatakan pihaknya sangat senang atas kerja sama ini. Dengan kerja sama ini bisa menambah ilmu bagi para guru, santri serta mahasantri untuk terjun ke dunia kerja lewat kerjasama dengan Media Group.
 
“Alhamdulillah kita bisa MoU dengan Media Group semoga MoU bisa memberi pemanfaatan kepada santri, mahasiswa, dosen, guru, staf-staf yang ilmunya wawasannya tambah meningkat,” ujar KH Ma’mun Abdullah.
 
Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan acara pembukaan Musyawarah Nasional Forum Komunikasi Mahasiswa Politeknik se-Indonesia ke XXIII tahun 2002. Dalam pembukaan Munas tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat sebagai keynote speaker dalam acara Munas tersebut.

 

(WHS)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.