Salah satu bentuk arsitektur yang menarik adalah Bali. Tak hanya menarik bagi masyarakat lokal, gaya Bali juga banyak dipilih oleh mancanegara termasuk deretan miliarder di bawah ini.
Berikut ini beberapa miliarder yang membeli rumah bergaya Bali dengan harga fantastis.
1. Sean Rad
Properti bergaya Bali yang tropis milik bos Tinder. Foto: Jim Bartsch/Linda May Properties
Sean Rad merupakan salah satu pendiri aplikasi Tinder. Pengusaha yang berasal dari Amerika Serikat tersebut baru saja membeli sebuah properti mewah di kawasan Bel Air, Los Angeles.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Properti tersebut bernilai USD35 juta (Rp524 miliar). Dikenal sebagai “Il Sogno,” rumah yang lebih besar dibangun sekitar 1928 oleh arsitek Mark Daniels bergaya vila Tuscan dengan luas 984 meter persegi.
Properti bergaya Bali yang tropis milik bos Tinder. Foto: Jim Bartsch/Linda May Properties
Rumah yang lebih kecil di sebelahnya dirancang bergaya Bali dengan luas sekitar 464 meter persegi ditambah sebuah pondok tamu.
Dirancang oleh arsitek David Jones, pekarangan seperti dongeng yang mencakup halaman berumput, jalur dan teras, serta pepohonan. Ada juga taman formal, dan kolam renang.
2. Sergey Brin
Rumah Sergey Brin di Malibu yang bergaya Bali. Foto: Sotheby’s International Realty/MLS
Salah satu pendiri Google Sergey Brin diam-diam membeli properti di Malibu, California. Rumah tersebut dibeli USD13,5 juta atau Rp200 miliar (kurs Rp14.838).
Properti yang dibangun pada 2005 tersebut dibangun di area seluas di 1,2 hektar. Rumah utamanya seluas 585 meter persegi dengan lima kamar tidur dan tujuh kamar mandi.
Rumah Sergey Brin di Malibu yang bergaya Bali. Foto: Sotheby’s International Realty/MLS
Rumah bertema Asia tersebut memiliki lansekap tropis dan kolam renang bergaya Bali. Interiornya dilengkapi dengan langit-langit berkubah, ruang makan, dapur dengan dua kitchen island.
Fasilitas lainnya termasuk ruang olahraga, ruang belajar dengan perapian, ruang kebugaran, spa, dan kebun sayur. Ada juga wisma terpisah dengan studio musik, kolam renang dan cabana.
3. Eric Lefkofsky
Rumah Eric Lefkofsky yang bergaya Bali di Montecito telah terjual. Foto: Redfin
Ellen DeGeneres menjual rumahnya di Montecito, California kepada seorang miliarder
bernama Eric Lefkofsky. Dia merupakan salah seorang pendiri Groupon. Dia dikabarkan menyukai arsitektur dan real estate mewah.
Rumah seharga USD33,3 juta atau Rp466 miliar (kurs Rp14.130) tersebut didandani dengan desain unik bergaya Bali.
Rumah Eric Lefkofsky yang bergaya Bali di Montecito telah terjual. Foto: Redfin
Setidaknya ada lima bangunan terpisah yang tersebar di sekitar halaman. Rumah utama seluas 761 meter persegi mencakup tiga kamar tidur dan empat kamar mandi
Rumah tersebut memiliki tiga bangunan lainnya, yakni rumah seluas 195 meter persegi, wisma seluas 130 meter persegi, sebuah rumah seluas 66 meter persegi.
Fitur yang paling menarik dari properti ini adalah kolam renang, taman, teras tersembunyi, ruang makan terpencil, lapangan tenis, dan kolam koi.
(KIE)
Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.