SURYA.CO.ID, SURABAYA – Kebangkitan Industri Wedding di Jawa Timur mulai tampak sejalan dengan kesuksesan terselenggaranya Grand Wedding Fair yang ke-27 di Pakuwon Imperial Ballroom Kota Surabaya, 20-21 Agustus 2022.

“Pameran ini termasuk salah satu yang ditunggu-tunggu masyarakat Surabaya dan Jawa Timur, khususnya para peminat pameran pernikahan,” ujar Complex General Manager Pakuwon Golf and Family Club dan The Westin Surabaya, Alamsyah Jo, Senin (22/8/22).

Menurutnya, ada sekitar 1,600 pengunjung dari berbagai kota hadir di Pakuwon Imperial Ballroom, untuk bertemu dengan lebih dari 100 vendor pernikahan terbaik di Indonesia.

Ia menjelaskan, pada Grand Wedding Fair kemarin itu, meskipun diselenggarakan oleh Pakuwon Imperial Ballroom, namun rasanya sudah milik seluruh masyarakat Surabaya juga.

“Karena dari tahun ke tahun, beberapa generasi telah tergabung di dalamnya. Mulai dari vendor hingga pengunjungnya, bahkan banyak yang dulu menikah di Pakuwon Imperial Ballroom, anak-anaknya sekarang sudah merencanakan pernikahan di Grand Wedding Fair,” imbuhnya.

Di acara ke-27 yang digelar kemarin itu pula, lanjutnya, tentu yang dihadirkan pun berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Ditambah lagi, tahun ini spesial karena dapat dikatakan tahun ‘restart’ setelah era pandemi yang mengharuskan gelaran acara masif seperti ini ditiadakan.

“Saya rasa juga vendor-vendor pernikahan yang bertahan melalui masa pandemi adalah vendor pilihan karena mereka dapat beradaptasi dan kreatif.

Mereka dapat menyesuaikan keadaan yang terduga dan tetap menghasilkan hal-hal luar biasa, dan terkadang itu lah yang dibutuhkan untuk acara-acara seperti pernikahan ini.

Maka dari itu, mereka yang bergabung di Grand Wedding Fair 2022 kali ini juga merupakan vendor pilihan, yang terbaik di antara pesaingnya, yang dapat menyediakan kebutuhan yang luar biasa untuk para calon pengantin yang datang,” imbuhnya lagi.

Dikatakannya pula, ada 100 vendor yang tergabung pada pameran tersebut.

Ada dari beberapa kota seperti Surabaya, Bali dan Jakarta dalam berbagai kategori, seperti Event Organizer, Decoration, Bridal and Suit, Wedding Cake, Entertainment, Photo and Video, Make Up and Accessories, Invitation and Gift, serta Top Wedding Venue di Surabaya.

Sementara itu, Lina Ika Septyaningsih selaku Complex Director of Catering Pakuwon Golf and Family Club dan The Westin Surabaya menerangkan, selain Pakuwon Imperial Ballroom, The Westin Surabaya juga turut bergabung di Grand Wedding Fair 2022.

“Dengan adanya The Westin Grand Ballroom & Convention Center sebagai ballroom terbesar di Jawa Timur, The Westin Surabaya sendiri telah menjadi salah satu venue pernikahan paling favorit dan populer di Surabaya, meski baru dibuka akhir tahun 2020 lalu,” pungkasnya.

BACA BERITA SURYA.CO.ID DI GOOGLE NEWS LAINNYA


Artikel ini bersumber dari surabaya.tribunnews.com.