redaksiharian.com – NESABAMEDIA.COM – Selama ini Whatsapp hanya bisa digunakan dalam satu device saja untuk setiap sesi penggunaan. Jadi ketika anda berniat mengakses Whatsapp melalui website atau perangkat anda yang lain misalnya, maka akun anda yang ada di ponsel utama akan keluar atau sign out secara otomatis.
Namun, fitur Whatsapp Multi Device yang saat ini sedang dalam tahap pengembangan, memungkinkan pengguna bisa mengakses akun mereka menggunakan empat perangkat berbeda secara bersamaan.
Fitur Whatsapp Multi Device yang ditunggu-tunggu banyak pengguna ini kemungkinan besar bakal benar-benar diterapkan ke aplikasi Whatsapp. Hal ini dikuatkan dengan sebuah tangkapan layar atau screenshoot yang diunggah ke sosial media Twitter.
Tangkapan layar tersebut menunjukkan sebuah halaman pada aplikasi Whatsapp saat proses login dan sinkronisasi beberapa perangkat melalui jaringan Wifi. Kemungkinan juga jika pengguna sedang tidak dalam jaringan Wifi, ada opsi untuk menggunakan mobile data.
Pengunggah bocoran fitur Whatsapp Multi Device itu adalah akun bernama WABetainfo, yang selama ini kerap mengunggah fitur-fitur yang dikembangkan atau sedang berada pada tahap beta testing dalam aplikasi Whatsapp. Sejumlah pengikutnya pun aktif memberikan komentar pada cuitan tersebut.
Mayoritas dari mereka menyambut hangat jika fitur Multi Device itu bakal benar-benar hadir di aplikasi Whatsapp. Salah seorang netizen mengatakan fitur itu memang benar-benar bakal hadir. Sebab, sebenarnya fitur Multi Device memang sudah ada untuk akun Whatsapp Business. Jadi mungkin hanya tinggal menunggu waktu, fitur itu akan diterapkan dalam pembaruan yang akan datang dalam waktu dekat.
Sementara juga tidak sedikit netizen yang menanggapi negatif akan hadirnya fitur baru tersebut. Khususnya jika menyangkut masalah keamanan. Tentu fitur ini bakal membuka celah yang cukup besar bagi orang jahat yang ingin melakukan penyadapan atau pembobolan akun.
Sebenarnya isu akan hadirnya fitur Multi Device ini bukanlah yang pertama kali muncul. Pada April lalu juga pernah dikabarkan bahwa Whatsapp sedang mengembangkan fitur tersebut. Namun saat itu yang diunggah adalah sebuah tangkapan layar proses penambahan perangkat untuk login akun Whatsapp dengan menggunakan QR Code. Jadi unggahan oleh WABetainfo di atas, semakin menguatkan bahwa pihak Whatsapp benar-benar sedang mengembangkan fitur tersebut. [az/tn]
EDITOR: MUCHAMMAD ZAKARIA
Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense.
Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website.