redaksiharian.com – Android memiliki sebuah fitur yang nantinya bisa membuat pengguna WhatsApp tak perlu repot punya ponsel rahasia.
Hal ini diketahui dalam pembaruan Google versi beta dari Android 14 teranyar. Karena masih dalam versi khusus untuk pengembang, maka yang menjadi fokus masih dalam tahap pengembangan aplikasi.
Salah satu fitur yang muncul di Android 14 Developer Preview pertama (DP1) adalah ‘Cloned Apps’.
Fitur ini sebenarnya sudah sempat diisukan akan hadir di Android 12 dan Android 13, tetapi akhirnya belum rilis juga. Jika sudah masuk di versi DP1, kemungkinan besar fitur ini akan benar-benar menjadi kenyataan.
Cloned Apps memungkinkan pengguna menyalin dua aplikasi sekaligus dengan 2 akun berbeda di 1 HP. Misalnya ketika ingin mengaktifkan dua akun WhatsApp dengan nomor berbeda di satu HP.
Dikutip dari Gizchina, Kamis (23/3/2023), dengan fitur ini Anda tidak perlu lagi membeli dua HP. Cukup perbarui HP Anda ke Android 14 teranyar, lalu aktifkan Cloned Apps yang tersedia.
Kendati demikian, perlu dicatat bahwa kemampuan kloning aplikasi ini tidak tersedia untuk semua aplikasi HP. Aplikasi buatan Google seperti Chrome, Gmail, Google Calendar, Google Contacts, dkk, tak bisa dikloning.
Namun, aplikasi seperti Gmail pada dasarnya sudah mengakomodir 2 akun dalam 1 aplikasi. Perlu dicatat, pembaruan ini masih dalam tahap pengembangan awal, sehingga belum bisa dipastikan akan seperti apa ketika Android 14 benar-benar dirilis.