RedaksiHarian – Megawati kembali mencetak poin terbanyak walau timnya Daejeon JungKwanJang Red Sparks harus menelan kekalahan saat bertanding pada Kamis (8/2/2024).
Red Sparks dipaksa mengalami kekalahan keempat secara beruntun dari Incheon Heungkuk Life Pink Spiders pada pada laga yang dihelat di Samsan World Gymnasium, Incheon, Korea Selatan.
Red Sparks ditekuk dengan skor 1-3 (21-25, 25-19, 23-25, 19-25).
Pada laga tersebut, kedua pemain dari masing-masing tim sama-sama mencetak poin yang sama.
Mereka adalah Megawati untuk Red Sparks dan legenda voli putri Korea, Kim Yeon-koung.
Megawati berhasil mencetak 24 poin dengan tingkat keberhasilan dalam menyerang sebesar 45,83 persen.
Catatan tersebut menjadi yang tertinggi dalam tingkat keberhasilan pemain Red Sparks secara keseluruhan.
Adapun raihan poin yang didapat Megawati melalui 22 attack dan masing-masing satu angka dari service ace dan block point.
Sementara bagi Kim dia juga mencetak 24 poin, namun dengan tingkat keberhasilan menyerang lebih tinggi daripada Megawati yakni 51,11 persen.
Kim mencetak poin melalui 23 attack dan satu kali block point.
Raihan poin yang sama dari kedua pemain tersebut menjadi kedua kalinya pada musim ini.
Bagi Mega, Kim Yeon-koung merupakan pemain senior yang diidolakannya.
Keduanya sudah bertemu sejak gelaran Asian Games 2018 di Jakarta dan terakhir Mega dan Kim menjadi rekan setim pada ajang All Star Liga Voli Korea.
Sebelumnya tepatnya pada putaran ketiga, Mega dan Kim sama-sama mencetak poin sama yakni 22 angka saat Red Sparks ditumbangkan Pink Spiders dengan skor 1-3 pada 24 Desember 2023.
Meski demikian dalam jumlah perolehan angka, Megawati masih tetap berada di atas atlet berusia 35 tahun itu.
Mega sudah mengoleksi 583 poin, unggul tujuh angka dari Kim dengan 576 poin.
Selain itu, Mega bahkan hanya terpaut tiga angka saja dari pemain di atasnya yakni Yaasmeen Bedart-Ghani.
Raihan poin Yaasmeen belum bertambah usai absen pada laga terakhir Gwangju AI Peppers berhadapan dengan GS Caltex Seoul KIXX.
Top skor Liga Voli Korea 2023-2024, Kamis (8/2/2024).
1. Gyselle Silva (GS Caltex Seoul KIXX) – 759 poin
2. Brittany Abercrombie (Hwaseong IBK Altos) – 701 poin
3. Vanja Bukilic (Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass) 675 poin
4. Laetitia Moma Bassoko (Suwon Hyundai E&C Hillstate) – 595 poin
5. Yaasmeen Bedart-Ghani (Gwangju AI Pepper Savings Bank) – 586 poin
6. Megawati Hangestri Pertiwi (Daejeon JungKwanJang Red Sparks) 583 poin
7. Kim Yeon-koung (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders) – 576 poin
8. Giovanna Milana (Daejeon JungKwanJang Red Sparks) – 508 poin
9. Jelena Mladenovic (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders) – 501 poin
10. Yang Hyo-jin (Suwon Hyundai E&C Hillstate) – 392 poin