redaksiharian.com – Land Rover Seri I short chassis serta Land Rover Defender long chassis termasuk dalam favorit Sri Ratu. Jenis-jenis kendaraan all-terrain, off-road, serta Sport Utility Vehicle (SUV) produksi Britania Raya senantiasa melekat di hati beliau.

Kesukaan itu bisa disebut berawal saat Putri Mahkota Elizabeth Alexandra Mary (namanya sebelum dinobatkan sebagai ratu Britania Raya serta negara-negara persemakmuran) bergabung dalam satuan Women’s Auxiliary Territorial Service.

Saat itu, putri pertama pasangan Raja George VI dan Ratu Elizabeth (Elizabeth Angela Marguerite Bowes-Lyon) ini masih berusia 18 tahun, dan mendapatkan pelatihan sebagai driver mekanik dalam mobilisasi Britania Raya menghadapi Jerman dalam Perang Dunia Kedua.

Dikutip dari The Sunday Times Driving, Bentley State Limousine menjadi kendaraan resmi Ratu Elizabeth II untuk acara resmi kenegaraan. Tersedia dua unit yang selalu siaga memberikan layanan, unit pertama dipersembahkan oleh konsorsium perusahaan manufaktur dan layanan mobil Inggris dalam peringatan The Queen’s Golden Jubilee pada 2002. Sedangkan unit kedua adalah versi upgrade.

Limousine ini menggunakan basis Bentley Arnarge lalu digantikan Bentley Mulsanne versi khusus Sri Ratu. Dimensi dibuat lebih panjang dan lebih tinggi, bodi terbuat dari material lapis baja, dicat merah tua dan hitam. Ban anti kempis serta dilengkapi blue flashing lights.

Kemudian, di saat perayaan The Queen’s Silver Jubilee pada 1978, Sri Ratu menggunakan Rolls-Royce Phantom VI. Bermesin V8 kapasitas 6.75L dan top speed sekitar 220 dk, kendaraan ini dipersembahkan oleh Society of Motor Manufacturers and Traders.

Hingga kini, limousine satu ini masih dirawat dalam lingkup istana serta berfungsi dengan baik. Salah satunya menjadi mobil pengantin Putra Mahkota Pangeran William dan Catherine Middleton. Serta Raja Charles III, putranya yang kini memimpin Monarki Britania dalam acara Pembukaan Parlemen Negara. Saat itu kapasitasnya menggantikan Sri Ratu yang berhalangan hadir.

Selamat jalan, Sri Ratu Elizabeth II (21 April 1926 – 8 September 2022).