redaksiharian.com – Dunia hiburan Korea Selatan (Korsel) saat ini tengah menjadi magnet dunia. Namun siapa sangka, ada catatan kelam di balik gemerlapnya kehidupan para artis Negeri Ginseng.
Salah satu hal yang cukup memilukan adalah jumlah artis Korea yang mengakhiri hidupnya sendiri. Berikut daftar artis Korea yang bunuh diri sebagaimana dirangkum CNBC Indonesia, Kamis (20/4/2023):
Wajah aktris Jeon Mi-Seon selalu wara-wiri dari drama satu ke drama lain. Dia adalah seorang aktris Korea Selatan yang memenangkan banyak penghargaan di industri hiburan Korea.
Dikutip dari CNN Indonesia, Mi-Seon ditemukan tewas di kamar hotel di Kota Jeonju pada Sabtu (29/6/2019). Ia meninggal dalam usia 49 tahun akibat bunuh diri. Mi-Seon menginap di hotel itu dalam rangka memainkan teater bertajuk 2 Nights and 3 Days with Mother.
Diberitakan Allkpop, seorang kenalan Mi-Seon menemukan sang aktris tersebut di kamar mandi di hotel sekitar pukul 11.43 waktu setempat. Kenalan itu langsung menghubungi polisi, tapi nyawa Mi-Seon tak terselamatkan.
Penyanyi dan aktris Choi Jin-ri atau yang lebih dikenal dengan nama Sulli, ditemukan tewas di kediamannya di kawasan Seongnam, Provinsi Gyeonggi, Seoul selatan, Senin (14/10). Menurut Polisi, perempuan berusia 25 tahun mantan anggota girlband f(x) itu ditemukan tewas oleh orang dari agensinya, SM Entertainment.
Semasa hidupnya, Sulli merupakan selebritis yang terkenal blak-blakan dalam bersuara. Ia memiliki pandangan sendiri tentang politik, hak-hak perempuan, dan seksualitas. Jika banyak selebriti yang tidak menunjukan dukungan publik ketika Korea Selatan membatalkan larangan aborsi, Sulli malah mempertaruhkan posisinya sebagai warga yang pro dengan tindakan aborsi.
Sayangnya, bagi masyarakat Korea Selatan yang sangat konservatif, Sulli cukup ‘kontroversi’. Contohnya ia pendapat bahwa ia tidak senang menggunakan bra, sebab menyesakkan untuknya. Ia juga memposting foto dengan pacarnya secara publik, sehingga menuai kritikan dari komunitas warganet yang terkenal keras di negara ginseng tersebut.
Penyanyi dan mantan anggota girlband KARA, Goo Ha-Ra ditemukan meninggal di kediamannya pada Minggu (24/11/2019) pukul 18.00 waktu setempat.
Beberapa hari sebelum meninggal, perempuan kelahiran 1991 tersebut sempat mengunggah swafoto sedang tiduran di kasur dengan keterangan “Selamat tidur” dalam tulisan hangul.
Goo Hara pernah dikabarkan mencoba bunuh diri beberapa waktu lalu. Ketika itu, sang manajer menemukan Goo Hara dalam keadaan pingsan dan segera membawanya ke rumah sakit. Beruntung nyawanya masih tertolong. Setelah sembuh, Goo Hara berjanji akan menjaga diri dan juga kesehatannya.
Hara dikabarkan menderita depresi akibat mantan pacarnya Choi Jong Bum yang melakukan revenge porn. Jong Bum dinyatakan bersalah atas kejahatan terhadap Hara yang menyangkut kerusakan properti, serangan fisik, ancaman, dan pemaksaan. Sayangnya, meski melakukan revenge porn, Jong Bum dinyatakan tidak bersalah.
Aktris pendatang baru Jo Hanna juga memilih mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.
Melansir Kdramastars, dalam sebuah postingan, temannya berbagi bahwa catatan bunuh diri telah ditemukan di tempat kejadian. Ia mengungkapkan bahwa aktris tersebut mengalami banyak kesulitan.
Tidak hanya itu, catatan itu juga mengungkapkan bahwa Jo Hanna telah ditipu. Ini menyebabkan Jo Hana dia kehilangan dua juta won atau hampir US$ 1.800 (Rp 26 juta).
Sebelum menekuni dunia akting, Jo Hana bekerja di sebuah klub untuk membantu ibunya dan memenuhi kebutuhannya. Namun sejak dia masih kecil, dia bermimpi menjadi aktris terkenal.
Jae-yeon ditemukan tewas gantung diri karena depresi berkepanjangan pada 2009. Depresi itu bermula karena Ja-yeon sudah mengikuti audisi drama tapi tidak lolos.
Kematian bintang drama Boys Before Flowers ini menjadi skandal nasional ketika dilaporkan bahwa dia telah dilecehkan secara seksual dan fisik oleh sejumlah eksekutif hiburan terkemuka selama karirnya, termasuk mantan CEO agensi bakat Jang, The Contents Entertainment, Kim Sung-hoon.