redaksiharian.com – Ramadhan menjadi momentum bagi SEVA , platform pencarian mobil baru dari grup Astra , untuk menawarkan promo menarik. Dengan adanya promo ini, SEVA meyakini bisa lebih mencatatkan pencapaian yang positif.

CO-CEO SEVA CK Yap, mengatakan, pada 2022 pihaknya mencatatkan jumlah Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) lebih dari 14.000 unit dengan gross transaction value senilai Rp 4,1 triliun.

“Untuk tahun ini, kami targetkan sebanyak 15.000 SPK. Ada beberapa strategi untuk memantapkan momen-momen pembelian mobil baru, seperti menjelang mudik Lebaran dan acara-acara otomotif yang akan datang,” ujar CK Yap, di Jakarta, Rabu (29/3/2023).

Yap menambahkan, SEVA juga akan memperkuat kampanye “Jelas dari Awal” dengan berupaya menyasar ke kalangan anak muda untuk mendapatkan kemudahan membeli mobil baru secara online.

“Bukan 100 persen online, tapi online ke offline dengan seamless customer experience,” kata Yap.

Disebutkan bahwa SEVA sudah mencatatkan jumlah transaksi di tiga bulan awal tahun ini (Januari-Maret 2023) dengan 2.529 SPK. Untuk diketahui, produk mobil baru yang ditawarkan Seva meliputi Toyota , Daihatsu , Isuzu , BMW , dan Peugeot .

CMO SEVA Dadi Hendriadi, menambahkan, selama bulan Ramadhan, SEVA menggelar kampanye “Raih Kenyamanan” yang menawarkan asuransi comprehensive mobil sampai dengan Rp 10 juta. Asuransi comprehensive yang ditawarkan oleh SEVA merupakan produk dari Asuransi Astra , yaitu Garda Oto .

“Ada syaratnya, tentu saja melakukan pembelian melalui SEVA dan ini berlaku untuk tenor 3-5 tahun. Kemudian, promo berlaku untuk merek Toyota dan Daihatsu, untuk passenger car, dan terbatas untuk 1.000 SPK pertama di 2023 ini,” kata Dadi.

Selain itu, Dadi menambahkan, ada cashback angsuran pertama hingga Rp 4 juta untuk setiap pembelian mobil melalui SEVA. Cashback angsuran berasal dari Astra Credit Companies (ACC) dan Toyota Astra Financial Services (TAF).

“Syaratnya, pembelian dengan kredit 1-5 tahun dan ini berlaku untuk mobil-mobil atau merek-merek yang ditawarkan oleh SEVA, yaitu Toyota, Daihatsu, Isuzu, BMW, dan Peugeot,” ujarnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.