RedaksiHarian – Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura, Papua berpendapat festival Port Numbay Explore Skouw yang akan di laksanakan setiap tahun akan meningkatkan ekonomi warga setempat, khususnya di tiga kampung yakni Skouw Mabo, Skouw Yambe dan Skouw Sae.
Penjabat Wali Kota Jayapura Frans Pekey dalam siaran di Jayapura, Minggu, mengatakan adanya festival Port Numbay Explore Skouw juga akan menarik pengunjung yang akan datang ke daerah itu.
“Sebab dalam festival itu mengangkat potensi alam dan juga budaya dari masyarakat Skouw,” katanya saat menutup festival Port Numbay Explore Skouw di Kampung Skouw Mabo, Sabtu (24/6).
Menurut Pekey, pihaknya akan menetapkan festival Port Numbay Explore Skouw sebagai ajang tahunan yang jadwal nya akan disesuaikan dengan cuaca.
“Supaya ada pengunjung yang bisa menikmati olah raga selancar di Kampung Skouw,” ujarnya.
Dia menjelaskan dengan demikian maka akan ada banyak orang baik dari Kota Jayapura maupun luar Papua akan berkunjung ke Kampung Skouw.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kota Jayapura Matias Mano mengatakan dalam pelaksanaan festival Port Numbay Explore Skouw melibatkan kelompok-kelompok usah dari tiga kampung tersebut.
“Selama festival kami menampilkan potensi yang di tiga kampung yang dikemas dalam lomba tarian tradisional, pameran bazar dan juga olah raga selancar,” katanya.
Dia menambahkan potensi yang ada di Kampung Skouw memang perlu dikembangkan terus menerus sehingga diharapkan melalui festival Port Numbay yang akan dilaksanakan setiap tahun bisa berdampak pada pelaku usaha di tiga kampung tersebut.