Mobile Legends yang dikenal sebagai game Moba yang sangat populer di Sea dan memiliki segudang pemain Mobile Legends terhebat di dunia.
Game yang memiliki banyak penggemar di Indonesia dan benua Sea ini banyak melahirkan player-player yang hebat sejauh ini. Game ini juga sangat populer di negara seperti Brasil.
Tetapi apakah kamu tahu ada beberapa pemain Mobile Legends yang dianggap sebagai pemain terbaik di Dunia? Kalian wajib tahu loh.
Beberapa player Mobile Legends terbaik di dunia ini bisa dibilang menjadi lawan tersulit bagi beberapa tim yang bertanding.
Mereka yang dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia ini karena mereka memiliki impact besar bagi setiap team masing-masing selama ini. Dengan kemampuan mereka membuat team yang mereka bela menjadi kuat dan ganas.
Daftar pemain terbaik dalam game Mobile Legends ini memang memiliki beragam role yang mereka mainkan, mulai dari Role Support, Jungler, Exp lane, hingga Marksman.
Dalam permainan mereka yang sangat kuat pastinya membuat penampilan mereka sangat menonjol di setiap pertandingannya masing-masing. Mungkin tanpa pemain tersebut penampilan team mereka akan mengalami kesulitan.
Player Mobile Legends Terbaik di Dunia!
Setiap player pasti memiliki role masing-masing mulai dari Roamer, Mid Laner, Jungler, Offlaner, dan juga Gold Laner.
Di Indonesia sendiri ada salah satu pemain terbaik Mobile Legends yang sudah diakui oleh dunia yaitu Lemon.
Namun selain Lemon, masih ada banyak pemain hebat lainnya yang juga sangat kuat karena berhasil menampilkan performa yang sangat bagus sejauh ini.
Siapa saja pemain terbaik Mobile Legends di dunia sampai saat ini?
-
KartLzy (Echo Esport)
KartLzy merupakan salah satu seorang player dari Filipina yang sekarang bermain bersama Echo Esport sebagai seorang Jungler.
KartLzy termasuk sebagai salah satu player Mobile Legends terbaik di Dunia. Masuknya KartLzy ke dalam daftar pemain terbaik di dunia bukan tanpa sebab.
Dirinya mampu membawa timnya dulu yakni Bren Esport untuk menjadi juara 1 di kejuaraan M2 World Championship Mobile Legends 2020.
Hal itu merupakan sejarah baru dimana untuk pertama kalinya tim dari Filipina berhasil memenangkan kejuaraan dunia Mobile Legends.
Setelah itu, KartLzy memutuskan untuk pindah ke Echo Esport yang berisi pemain-pemain muda terbaik di Filipina.
Setelah memutuskan untuk bergabung ke Echo Esport, hebatnya KartLzy juga mampu membawa kembali tim yang saat ini ia bela yakni Echo Esport untuk menjadi juara di M4 World Championship 2022.
Sekaligus memantapkan dirinya menjadi pemain satu-satunya yang berhasil meraih 2x gelar kejuaraan dunia Mobile Legends.
Saat ini dirinya dinobatkan sebagai GOAT nya Mobile Legends karena kesuksesan dirinya bermain Mobile Legends.
-
Oheb (Blacklist Internasional)
Oheb merupakan salah satu gold laner andalan dari tim Blacklist Internasional yang juga merupakan player asal Filipina.
Sebagai salah satu player Mobile Legends terbaik di dunia, kemampuan dan skil Oheb sudah tidak usah diragukan lagi. Dirinya berhasil meraih kejuaraan M3 World Championship 2021 bersama Blacklist Internasional sekaligus menjadikannya pemain terbaik di turnamen tersebut.
Oheb dikenal sebagai salah satu pemain yang sering menampilkan permainan yang agresif dan impresif pada pertempuran land of down.
Hero-hero gold laner yang sering Oheb gunakan di dalam pertempuran adalah hero bertipe marksman dan fighter yang mampu bertempur di area turtle. Salah satu hero yang paling ditakuti ketika digunakan oleh Oheb adalah Beatrix dan Clint.
-
Mobazane (The Valley)
Mobazane merupakan player yang berasal dari North America yang kini bermain di klub The Valley sebagai seorang Jungler.
Meskipun hanya mendapat sedikit dukungan dari negara asalnya dibandingkan dengan tim-tim negara asia tenggara. Tapi Mobazane justru dengan luar biasa dapat menarik basis penggemar yang besar di Komunitas Mobile Legends.
Bersama tim sebelumnya BTK melewat qualifier, Mobazane berhasil lolos ke kejuaraan MLBB tingkat nasional yaitu M3 World Championship.
Meskipun baru pertama kali ikut ajang turnamen besar, tapi Mobazane dapat memberikan performa yang sangat menakjubkan. Berbagai jenis meta baru yang digunakannya membuat lawan menjadi kesulitan untuk mengalahkannya.
Walaupun pada akhirnya BTK harus mengakui keunggulan Onic PH dan keluar sebagai juara ketiga di M3 World Championship. Tapi kemampuan yang dimiliki BTK terutama sang jungler mereka yakni Mobazane patut untuk diacungi jempol.
Pada ajang M4 World Championship, Mobazane pun kembali ikut berpartisipasi di ajang tersebut. Namun kali ini ia membela tim baru yang bernama The Valley.
Walaupun langkah Mobazane bersama The Valley di ajang M4 World Championship tidak semulus sewaktu ia membela BTK.
Mobazane dan tim The Valley harus mengakui keunggulan Onic Esport pada babak Semifinal Lower Bracket M4 World Championship.
-
OhMyV33nus (Blacklist Internasional)
OhMyV33nus merupakan salah satu player asal negara Filipina yang sekarang bermain di tim Blacklist Internasional bersama Oheb.
Ia memainkan peran Support di dalam tim tersebut, dan menjadikannya support terbaik di dunia saat ini.
Perlu kalian ketahui OhMyV33nus ini mempunyai sebutan sebagai Queen Support, sebab ia dikenal sangat jago dalam memainkan hero support healing seperti Rafaela, Estes, Angela dan lain-lainnya.
Meskipun player ini hanya bermain sebagai role support, namun ketika tim lain bertanding melawan OhMyV33nus di turnamen Mobile Legends, hampir semua tim selalu merespek untuk mem ban hero-hero yang kerap menjadi andalannya.
Karena salah satu faktor kesuksesan Blacklist Internasional bisa menjuarai M3 World Championship, ialah karena kemampuan OhMyV33nus yang diatas rata-rata. Terutama saat ia menggunakan hero Support andalannya seperti Estes, Mathilda, Diggie, hingga Rafaela.
Tidak heran jika ia pantas untuk masuk kedalam daftar pemain terbaik Mobile Legends di Dunia.
Selain OhMyV33nus berhasil membawa Blacklist Internasional meraih juara 1 di ajang M3 World Championship. Ia juga sukses menghantarkan Blacklist Internasional kembali tampil di babak grand Final M4 World Championship namun harus kalah usai dipermalukan tim senegaranya yakni Echo Esport.
-
Albert (RRQ Hoshi)
Albert adalah salah satu proplayer yang berasal dari negara Indonesia yang bermain untuk tim RRQ Hoshi.
Bisa dibilang Albert merupakan seorang pro player Mobile Legends terbaik di dunia yang mempunyai performa paling stabil sejauh ini.
Dalam perubahan meta apapun, Albert adalah salah satu player yang dapat beradaptasi dengan baik dan cepat, dirinya juga sangat jago memainkan hero yang memiliki mekanik yang tinggi seperti Ling, Hayabusa, Fanny, hingga Lancelot.
Albert juga memiliki julukan yakni Baby Alien karena memiliki kemampuan yang mematikan meskipun mempunyai wajah yang imut.
Bersama RRQ Hoshi, ia mampu menorehkan sejumlah prestasi seperti mampu membawa RRQ Hoshi menjadi juara MPL Indonesia dan juga mampu mewakili Indonesia di turnamnen M-Series sebanyak 3 kali beruntun.
Nah demikian tadi sejumlah pembahasan tentang pemain esport Mobile Legends terbaik di dunia. Menurut kalian siapa yang paling terbaik diantara mereka.