redaksiharian.com – OpenSea, pasar nonfungible token (NFT) terbesar di dunia, mengalami penurunan substansial dalam volume harian karena kekhawatiran tentang potensi gelembung pasar tumbuh atau market bubble grow.

OpesSea memproses transaksi NFT senilai hampir US$ 5 juta (sekitar Rp 74 miliar) pada 28 Agustus, angka tersebut 99% lebih rendah dari rekor tertinggi mereka yang bisa mencapai US$ 405,75 juta (sekitar Rp 6 triliun) pada 1 Mei, menurut DappRadar.

Sementara itu, dalam jangka waktu bulanan, volume OpenSea telah turun 90% dari puncaknya pada Januari 2022 sekitar US$4,85 miliar. Dalam Ether (ETH), penurunan bulanan pada periode yang sama adalah sekitar 82%

Penurunan besar-besaran dalam volume harian dan bulanan bertepatan dengan penurunan drastis yang sama pada pengguna OpenSea dan transaksi mereka. Ini menunjukkan bahwa nilai dan minat pada koleksi berbasis blockchain telah berkurang dalam beberapa bulan terakhir, demikian dikutip dari Coin Telegraph, Rabu (31/8/2022).

Menurunnya pasar di OpenSea juga terlihat dalam penurunan harga dasar – jumlah minimum yang siap dibayar untuk NFT – dari proyek koleksi digital terkemuka.

Misalnya, harga dasar Bored Ape Yacht Club turun 53% menjadi 72,5 E pada 28 Agustus, padahal tertingginya mencapai 153,7 ETH pada 1 Mei.

Demikian pula, harga dasar CryptoPunks, koleksi NFT teratas lainnya, turun hampir 20% dari tertinggi Juli di 83,72 ETH.

Harga NFT dihargai dalam mata uang asli blockchain tempat mereka diluncurkan. Jadi, koleksi digital yang dibuat di Ethereum dibeli menggunakan Ether, yang juga berarti bahwa harga NFT akan turun jika penilaian pasar ETH anjlok.

Pasar ETH yang bearish tampaknya menjadi salah satu pendorong utama di balik statistik NFT yang buruk. Khususnya, harga 1 ETH telah turun dari US$4.950 pada November 2021 menjadi di bawah US$1.500 pada Agustus 2022.