RedaksiHarian – Setelah sembuh dari cedera yang menderanya selama lebih dari setahun, Adiwang yang dulu merupakan mantan penghuni ranking kelas jerami ONE Championship kembali menebar ancaman.
Dia telah membabat bintang MMA Indonesia, Adrian Mattheis, serta mendominasi Jeremy Miado dalam laga tanding ulang pada 2023.
Bintang asal Filipina yang kini berlatih di Bali itu ingin mengulangi kesuksesan tahun lalu.
Dia akan segera kembali berlaga menghadapi mantan penantang juara kickboxing asal Australia, Danial Williams.
Bertempat di Lumpinee Boxing Stadium, Bangkok, Adiwang akan menyambut sang bintang Australia kembali ke disiplin MMA dalam gelaran ONE Fight Night 19.
Williams memang pernah berkarier di seni bela diri campuran pada 2022.
Awalnya Mini T memang melakukan debut di disiplin Muay Thai dengan melawan Rodtang Jitmuangnon.
Dia akhirnya bertransisi ke MMA dan meraih tiga kemenangan beruntun atas lawan-lawan elite.
Adapun sepak terjangnya di MMA harus terhenti di tangan Miado.
Williams pun sempat mencoba peruntungan dua kali merebut sabuk emas dari Superlek Kiatmoo9 hingga Jonathan Di Bella walaupun dia harus kalah terhormat dari para juara itu.
Walau begitu, Danial Williams telah membuktikan kelasnya sebagai atlet papan atas yang dapat bersanding dengan para juara.
Dia pun siap menyabotase tren kemenangan yang dipegang oleh Lito Adiwang.
Laga keras MMA di kelas jerami itu akan meramaikan ONE Fight Night 19 yang dipuncaki dengan perebutan sabuk juara kelas bantam Muay Thai antara Jonathan Haggerty melawan penantang ketiga teratas, Felipe Lobo.
Ajang yang akan dihelat pada 17 Februari itu pun dipastikan bakal banjir penyelesaian yang datang dari para striker terbaik ONE Championship.