redaksiharian.com – Sebab, Menteri Investasi/Kepala BKPM RI yang juga Ketua Dewan Pembina BPP Hipmi Bahlil Lahadalia hadir mengawal dan memberikan sambutan.

Tiga Calon Ketua Umum yakni Akbar Himawan Buchari, Anggawira, dan Bagas Adhadirgha sebelumnya, ketiganya dinyatakan telah lolos sebagai Calon Ketua Umum BPP Hipmi masa bakti 2022-2025.

Sebagai informasi, BPP HIPMI akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) XVII pada 8-10 Desember 2022 di Jakarta dan akan dihadiri Presiden Joko Widodo.

Proses pelaksanaan pengambilan nomor urut berlangsung meriah karena ketiga kandidat didampingi pendukung masing-masing. Acara semakin menarik saat ketiganya saling menuturkan visi dan misi mereka.

Tampak juga Bahlil Lahadalia , Menteri Investasi/Kepala BKPM RI yang juga Ketua Dewan Pembina BPP HIPMI memberi sambutan dengan Raja Sapta Oktohari, Ketua Dewan Kehormatan BPP HIPMI.

Ketua Panitia Pengarah/Steering Committee (SC) Musyawarah Nasional (Munas) XVII HIPMI Dede Indra Permana Soediro menerangkan bahwa dari tiga bakal calon yang mendaftar sebagai Ketua Umum BPP HIPMI, semuanya dinyatakan lolos. Ketiganya adalah Akbar Himawan Buchari, Anggawira, dan Bagas Adhadirgha.

“Tiga bakal calon lolos dengan administrasi lengkap. HIPMI dari generasi ke generasi, selalu melahirkan generasi para pengusaha muda, para pemimpin yang menjadi bagian esensial dalam menumbuhkembangkan perekonomian nasional,” ujar Dede pada keterangannya (10/9/2022).

Ia berharap, ketiga Calon Ketua Umum BPP HIPMI bisa mengikuti proses sosialisasi yang telah dijadwalkan. Agar mereka dapat mengkampanyekan visi dan misinya.

“BPP HIPMI memiliki jargon untuk para calon ketua umum yakni bertanding untuk bersanding. Jadi kompetisi kali ini tidak hanya untuk menang-menangan tapi juga untuk membuat HIPMI lebih berjaya,” tegasnya.

Dengan membawa semangat positif mengumumkan tahapan-tahapan Munas XVII HIPMI, Ketua Bidang Investasi, Infokom & Kerjasama Internasional itu melanjutkan, pihaknya telah melaksanakan dan telah menjaring tiga nama terbaik dari jajaran pengurus BPP HIPMI untuk menjadi Calon Ketua Umum BPP HIPMI masa bakti 2022-2025 yaitu Akbar Himawan Buchari, Anggawira, dan Bagas Adhadirgha.

“Saya selaku Ketua SC akan melaksanakan tugas sebaik-baiknya, senetral-netralnya untuk melaksanakan Munas HIPMI ke XVII, mengawal estafet kepemimpinan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia dengan suasananya yang nyaman dan penuh akan rasa kekeluargaan,” ucapnya.

Di tempat yang sama Plt Ketua Umum BPP HIPMI, Eka Sastra menyampaikan pesan kepada tiga kandidat calon ketua umum pada Munas XVII HIPMI ini dengan selalu menggaungkan HIPMI persahabatan dan persaudaraan, bertanding untuk bersanding, dimana dalam kontestasi HIPMI ini merupakan pertandingan antar keluarga dalam nuansa kedamaian.

“Saling mengisi, berkolaborasi untuk melanjutkan visi-misi dan cita-cita HIPMI yang berkesinambungan. Membawa HIPMI sebagai mitra strategis pemerintah dalam rangka berjuang untuk menumbuhkembangkan ekosistem yang berpihak pada dunia kewirausahaan nasional,” ungkapnya.

Eka menyampaikan komitmennya siapapun yang terpilih harus bisa menjalankan program terbaik dalam melahirkan jumlah pengusaha baru di Indonesia.

“Kita perlu mengejar ketertinggalan kita dengan negara maju lainnya. Untuk itu HIPMI harus lakukan terobosan dalam melahirkan pelaku usaha baru,” ujar Eka.

Adapun hasil dari pengambilan nomor urut adalah Calon Ketua Umum Akbar Himawan Buchari mendapatkan nomor urut satu dengan mengusung kolaborasi daerah, Calon Ketua Umum Bagas Adhadirgha mendapatkan nomor urut dua dengan mengusung bareng lanjutkan, sementara Calon Ketua Umum Anggawira mendapatkan nomor urut tiga dengan mengusung sahabat untuk semua dan tumbuh bersama.

Pertalite Disebut akan Naik Rp 2.350 dari Posisi saat Ini Rp 7 650 per Liter, Ini Kata Pertamina