redaksiharian.com – Kevin/Marcus yang mendapat hasil buruk di Kejuaraan Dunia 2022 pekan lalu, memang berhasil menang straight game dengan skor 23-21, 21-19. Namun, dalam prosesnya, mereka mendapat perlawanan sengit dari lawannya.
Di gim pertama, Kevin/Marcus tidak pernah benar-benar menguasai pertandingan. Mereka memang lebih banyak unggul, tetapi marjinnya tidak pernah lebih dari tiga poin.
Bahkan, pertandingan sempat mendebarkan untuk Kevin/Marcus di mana lawan berhasil menyamakan skor menjadi 21-21, sebelum berhasil mengamankan gim pertama dengan skor 23-21.
Sementara di gim kedua, Kevin/Marcus bahkan sempat tertinggal cukup jauh hingga selepas interval, sebelum untuk kali pertama berbalik unggul 15-14.
Laga kembali berlangsung sengit setelahnya, di mana skor sempat sama kuat 18-18, sebelum Kevin/Marcus secara susah payah menjinakkan lawannya dengan skor 21-19.
Di babak kedua, Kevin/Marcus sudah ditunggu wakil Korea Selatan, Kim Gi Jung/Kim Sa Rang yang berhasil melewati babak pertama dengan mengalahkan wakil Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall dengan skor 21-15, 19-21, 21-14.