Jadwal piala dunia hari ini tersaji di Grup D partai penentuan perjalanan lolos atau tidaknya kedua tim untuk menuju babak 16 besar.
Partai ini juga menjadi kunci bagi kedua tim guna memastikan mereka lolos atau pulang lebih awal mengikuti jejak Qatar.
Terlebih mengingat Australia yang telah menelan kekalahan dari Perancis dengan skor telak 1-4, di pertandingan nanti sore mereka harus memenangkannya.
Tentu saja kedua negara akan berusaha untuk mengklaim keunggulan awal di Grup D sebelum rival grup Perancis dan Australia saling berhadapan. Mari kita simak :
Tunisia vs Australia : Kekuatan Kedua Tim
-
1. Head to Head
Kedua tim memang memiliki kekuatan yang sama terlebih dari jumlah rekor pertemuan mereka.
Head to Head Tunisia vs Australia telah bertemu sebanyak dua kali, dan keduanya berhasil memenangkan pertandingan sebanyak 1 kali.
Tetapi yang unik di pertemuan Tunisia vs Australia nanti malam dimana mereka memiliki rekor head to head yang seimbang. Kami lampirkan cuplikan pertemuan kedua tim :
- 1 Oktober 1997 : Tunisia 0 – 3 Australia ( Pertandingan Persahabatan )
- 21 Juni 2005 : Tunisia 2-0 Australia ( Fifa Confederations Cup )
Laga pertama Tunisia kalah dari Australia dimana Tim Kanguru berhasil mencetak gol di menit 1 yaitu gol yang dicetak oleh Aurelio Vidmar, dan kedua gol susulan yang dicetak oleh Mark Viduka, dan Matthew Bingley.
Jika kamu lihat statistik Head to Head Tunisia vs Australia, dimana The Eagles of Carthage berhasil membalikkan rekor dengan kemenangan yang dicetak oleh Santos di menit 26′, dan 70′.
-
2. Preview Tunisia vs Australia
Rekor kedua tim tak terlalu buruk bahkan dapat dikatakan sama kuat. Sore nanti akan menjadi pertemuan ketiga mereka, tetap gulirkan artikel hingga ke bagian akhir, dan coba bandingkan :
Preview Tunisia
Tunisia lebih kompetitif di final Piala Dunia tahun ini. Mereka berlaga di panggung dunia untuk keenam kalinya dalam sejarah, dan mereka juga ingin mencapai babak 16 besar untuk pertama kalinya.
Negara Afrika selalu gagal lolos ke babak 16 besar di tiap pertandingan grup selama kompetisi 1998, 2002 dan 2006 tetapi berhasil meraih kemenangan terakhir kali di Rusia.
Pertandingan terakhir dan terberat Tunisia di grup akan melawan Prancis Rabu depan, sehingga peluang mereka untuk lolos ke babak sistem gugur sebagian besar bergantung pada hasil mereka melawan Australia sore ini.
Preview Australia
Sementara Australia, mereka menjalani pertandingan pertama dengan kekalahan telak.
Sangat sulit bag Tim Kanguru untuk lolos ke babak 16 besar bila Tunisia mengeluarkan seluruh kemampuannya.
Rekor The Socceroos di masing-masing dari lima Piala Dunia terakhir, mereka tersingkir di babak penyisihan grup dalam, dan hanya menang sekali dalam babak grup.
Tetapi Australia berhasil mencapai babak 16 besar pada tahun 2006, dengan finis di posisi kedua di Grup F di belakang Brazil sebelum kalah 1-0 dari Italia di babak pertama 16 besar.
Melawan Tunisia mereka lebih berpengalaman dalam menangani babak grup, dan seharusnya pasukan Graham Arnold tahu untuk meloloskan diri mereka ke 16 besar.
Pertandingan Terakhir Kedua Tim
Dari rekor yang sama-sama berimbang, dan berita kedua tim yang memiliki permasalahan yang sama.
Sepertinya baik Tunisia maupun Australia memiliki beban dan tekanan yang serupa.
Tetapi di pertandingan terakhir, Tunisia lebih dapat mengamankan diri karena berhasil menahan Denmark dengan skor 0-0.
Posisi Tunisia juga tepat dibawah Perancis klasemen sementara Grup D Piala Dunia.
Disisi Australia, mereka berada di posisi terjepit yaitu di posisi juru kunci Grup D karena kalah 1-4 dari tim raksasa Perancis.
Pertandingan terakhir The Socceroos juga tak terlalu buruk, mereka berhasil memenangkan 3 kemenangan, dan 1 hasil imbang.
Pemain yang Wajib Ditonton
Kekuatan tim yang sama, rekor yang berimbang tak lengkap rasanya apabila tak mengetahui siapa pemain bintang di laga Tunisia vs Australia nanti sore.
Pemain Bintang Tunisia
-
Wahbi Khazri ( Klub Montpellier )
Australia perlu mewaspadai penyerang berusia 31 tahun ini, ia menjadi satu-satunya striker Tunisia pencetak gol terbanyak sepanjang masa setelah mencetak 24 gol dalam 71 pertandingan internasional sejak melakukan debutnya pada tahun 2013.
-
Hannibal Mejbri ( Klub Birmingham )
Wonder kid Manchester United yang sangat kompetitif dan ketika ia dimainkan nanti sore. Mejbri bisa berada di posisi gelandang serang, sekaligus menguasai lapangan tengah.
Pemain Bintang Australia
-
Awer Mabil
Penyerang sayap Australia Mabil memiliki kecepatan luar biasa, ketika melawan Perancis ia tak dimainkan. Padahal posisinya sangat tepat untuk menjadi penggedor lini serang yang sangat kompeten.
-
Craig Goodwin
Mencetak gol saat melawan Perancis, penyerang berusia 31 tahun ini tahu dimana posisi tepat untuk menciptakan gol, jadi tunisia wajib mewaspadai pergerakannya.
Prediksi Skor Tunisia vs Australia
Meskipun kedua tim sulit untuk menentukan kemenangan skor mereka karena keduanya sangat berimbang.
Tetapi kami menganalisa bahwa Tunisia jauh lebih termotivasi untuk meraih kemenangan daripada Australia, yang sudah dalam posisi terjepit.
Tunisia masih memiliki satu pertandingan tersisa melawan Prancis, dan dengan hanya satu poin dari pertandingan pembuka mereka, meminta hasil melawan juara bertahan akan menjadi hal yang sulit.
Meskipun Tunisia harus bekerja keras di pertandingan nanti sore, Australia juga tak ingin lengah dalam lini pertahanan.
Jadi kami memberikan prediksi bahwa pertandingan bisa saja meraih hasil imbang, tetapi jika Tunisia bekerja lebih keras mereka dapat memetik kemenangan dengan skor tipis 1-0.
Susunan Pemain Kedua Tim
Socceroos tampaknya akan memulai memainkan no. 10 Ajdin Hrustic setelah dia absen dari pertandingan Perancis karena cedera ringan.
Hrustic kemungkinan akan menggantikan Riley McGree dari babak awal. Sementara Nathaniel Atkinson akan digantikan oleh Fran Karacic untuk menambal bek kanan yang sempat mudah dibobol.
Graham Arnol kemungkinan membantuk formasi 4-3-3 yang sering mereka gunakan di kualifikasi saat mereka mengejar, itu akan terjadi juga di pertandingan ini.
Perubahan formasi itu juga disertai dengan menampilkan beberapa wajah baru di depan dengan orang-orang seperti Awer Mabil dan Jamie Maclaren untuk mencetak gol.
Dikubu Tunisia diperkirakan akan memasukkan pemain bintang Wahbi Khazri di tim mereka setelah tidak dimainkan dalam pertandingan melawan Denmark.
Gelandang Manchester United Hannibal Mejbri juga akan bermain dalam posisi starter dari awal.
Kedua tim tak ingin mengambil resiko di pertandingan terakhir, dan memanfaatkan pertandingan nanti sore sebagai kunci lolos atau tidaknya mereka di babak 16 besar.
Susunan Pemain Tunisia vs Australia
Australia Starting Line Up, Formasi 4-3-3
- Ryan (GK), 5. Karacic, 19. Souttar, 4. Rowles, 16. Behich, 22. Irvine, 13. Mooy, 10. Hrustic, 7. Leckie, 9. Maclaren, dan 23. Goodwin.
Tunisia Starting Line Up, Formasi 3-4-2-1
16.Dahmen (GK), 6. Bronn, 4. Meriah, 3. Talbi, 20. Drager, 17. Skhiri, 8. Mejbri, 24. Abdi, 25. Slimane, 10. Khazri, 9. Jebali.
Jadwal Pertandingan Tunisia vs Australia
Dari seluruh pembahasan artikel kami dalam laga Tunisia vs Australia, nantikan pertandingan kedua tim pukul 17.00 disiarkan langsung di SCTV.