RedaksiHarian – Sebanyak empat tim sudah memastikan penampilan dalam babak empat besar di mana mereka akan saling bersaing dalam format setengah kompetisi.

Termasuk di antaranya adalah dua tim yang diperkuat dua pebola voli Indonesia yakni Farhan Halim dan Yuda Mardiansyah Putra.

Farhan Halim bersama Nakhon Ratchasima VC lolos ke putaran final four dengan status tak terkalahkan dalam 12 pertandingan.

Ini menjadi catatan yang mentereng bagi tim yang berstatus sebagai juara bertahan.

Adapun Yuda Mardiansyah Putra bersama Diamond Food-Fine Chef lolos setelah mengakhiri babak penyisihan dengan berada di peringkat ketiga.

Diamond Food-Fine Chef sendiri merupakan juara Liga Voli Thailand musim 2021-2022.

Kedua tim tersebut akan bersaing dengan dua penantang gelar lainnya yakni Kohkood Cabana dan Phitsanulok VC.

Selanjutnya, masing-masing tim akan melakoni tiga pertandingan pada putaran final four dengan setiap tim akan saling bertemu sebanyak satu kali.

Setelah itu, keempat tim tersebut akan kembali bertanding pada fase gugur.

Empat tim dipasangkan berdasarkan peringkat untuk kemudian memperebutkan tiket ke final Liga Voli Thailand.

Ketentuan pada babak semifinal adalah tim yang finis sebagai juara grup akan berhadapan dengan peringkat keempat.

Adapun tim yang finis di peringkat kedua akan berhadapan dengan peringkat ketiga pada akhir putaran final four.

Bagi Farhan dan Yuda, gelar juara akan sangat bergengsi bagi pebola voli Indonesia yang berkarier di luar negeri.

Farhan yang berposisi sebagai outside hitter tampil mengesankan sejauh ini dengan memberikan kontribusi besar terhadap timnya.

Adapun Yuda yang sedikit lebih lama daripada Farhan karena bergabung sejak awal musim juga memberikan pengaruh dari perannya sebagai middle blocker.

Meski begitu, hanya salah satu dari mereka yang akan pulang ke tanah air dengan status gelar juara.

JADWAL FINAL FOUR LIGA VOLI THAILAND

Kamis (8/2/2024)12.00 WIB – Nakhon Ratchasima vs Kohkood Cabana15.00 WIB – Phitsanulok VC vs Diamond Food-Fine Chef

Jumat (9/2/2024)15.00 WIB – Nakhon Ratchasima vs Diamond Food-Fine Chef18.00 WIB – Kohkood Cabana vs Phitsanulok VC

Sabtu (10/2/2024)18.00 WIB – Diamond Food-Fine Chef vs Kohkood Cabana

Minggu (11/2/2024)12.00 WIB – Nakhon Ratchasima vs Phitsanulok VC

Kamis (15/2/2024)15.00 WIB – Semifinal: Peringkat 1 vs Peringkat 418.00 WIB – Semifinal: Peringkat 2 vs Peringkat 3

Sabtu (17/2/2024)13.00 WIB – Perebutan Peringkat 3

Minggu (18/2/2024)13.00 WIB – Final