redaksiharian.com – Selain Starbucks, Excelso Coffee adalah tempat ngopi yang sangat terkenal se-Indonesia. Kalau Anda seorang coffee hunter di daerah pusat perbelanjaan dan tempat nongkrong, pastilah pernah melihat kedai kopi dengan logo tulisan “eXcelso” berwarna hijau teal ini. Cabang Excelso Coffee ada banyak sekali, terutama di kota-kota besar. Sejauh ini ada lebih dari 126 gerai yang tersebar di 30 kota.
Kedai ini dikenal dengan kopinya yang nusantara banget, karena semua biji kopinya asli dari Indonesia. Karena memang, Excelso ini merupakan bagian dari Kapal Api Group, produsen kopi terbesar di Indonesia. Excelso Café pertama dibuka pada September 1991 di Plaza Indonesia, Jakarta. Kini, Excelso telah berkembang menjadi salah satu merk coffee shop terbesar dan diakui di Indonesia.
Excelso menggunakan biji kopi khas dari beberapa daerah di Indonesia seperti Robusta Gold, Madheling, Java Arabica, Kalosi Toraja, Lanang Toraja dan ada speciality kopi luwak juga.
Pada awalnya, Excelso hadir karena ingin menghapus image “kopi Indonesia tidak orisinil karena dicampur dengan jagung”. Untuk itu, Excelso selalu menghadirkan kopi berkualitas terbaik, bahkan ketika akan diseduh masih berbentuk biji jadi baru digiling ketika dipesan.
Dengan pasaran menengah ke atas, kopi Excelso bisa Anda temui di supermarket, bandara, stasiun kereta api, mall tertentu, dan tentunya kafe Excelso sendiri. Selain kopi, Excelso juga menghadirkan beberapa menu makanan dan snack untuk menemani Anda menyesap kopi.
Di sana juga tersedia minuman non-coffee (seperti blended beverage dan teh) untuk yang tidak suka kopi. Tapi, pertanyaan pentingnya adalah, kopi Excelso mana yang paling enak? Keluyuran telah meramu daftarnya untuk Anda.
1. French Press Kalosi Toraja Coffee
Kalosi Toraja Coffee yang dibuat dengan metode French press sangat populer di Excelso. French press, atau dikenal juga sebagai cafetière, cafetière à piston, Cafeteria, press pot, coffee press, atau coffee plunger, adalah perangkat pembuat kopi yang ditemukan pada tahun 1929. Ini adalah sebuah pot silindris dengan plunger dan filter screen built-in yang menekan air panas melalui kopi bubuk.
French press menghasilkan cita rasa yang kaya dan dalam. Itulah keindahan kesederhanaan French press, yang membuatnya menjadi metode pilihan bagi banyak orang di seluruh dunia. French Press Kalosi Toraja Coffee memiliki deep and earthy taste.
Kopinya diambil dari perkebunan kopi Excelso sendiri di Rante Karua, Tana Toraja. Campuran body penuh dengan rempah-rempah dan sienna yang terbakar, meninggalkan rasa yang menyenangkan.
Kopi Kalosi Toraja disebut memiliki aroma terbaik. Kopi dengan full body dan keasaman yang pas ini memang primadona. Akan tetapi, menurut penelitian, Anda sebaiknya mengontrol jumlah asupan French press coffee.
Karena kopi ini termasuk tidak difilter, yang berarti berpotensi besar meningkatkan kolesterol jahat pada tubuh Anda. Karena kopi yang tidak difilter memungkinkan zat berminyak lolos begitu saja, yang dikenal sebagai diterpen.
2. Iced Coffee
Minuman terfavorit dari Excelso yang ke-2 adalah Iced Coffee. Ini merupakan kopi blend ala Excelso yang disajikan dingin dengan es dan gula terpisah. Sederhana, tapi inilah yang membuatnya spesial.
3. House Blend
Aneka racikan kopi khas ala Excelso bisa Anda nikmati beberapa menu kopi dingin dan juga kopi panas, seperti House Blend (hot) ini. Minuman ini merupakan perpaduan body medium yang pas. Tajam dan segar seperti buah-buahan, secangkir kopi House Blend akan mengangkat semangat dan menggoda lidah Anda.
4. Iced Espresso Shake
Espresso ternyata enak juga kalau di-shake, loh! Iced Espresso Shake ini membuktikannya. Espresso segar yang di-shake bersama es batu disajikan dengan gelas tinggi + topping susu dan foam di atasnya. Psst, hati-hati dalam menambahkan gula, karena minuman ini sudah cukup manis. So, dicoba dulu sebelum menuangkan gula cairnya, ya.
5. Avocado Coffee
Ini, nih, primadonanya Excelso Coffee. Menu ini selalu diperbincangkan dan dicari-cari oleh pengunjung lokal maupun mancanegara, loh! Dan, menu ini selalu mendapatkan sanjungan tertinggi dan direkomendasikan oleh orang-orang yang telah mencicipinya. Avocado Coffee namanya.
Yup, tidak cuma menyediakan kopi hitam saja, di Excelso juga ada aneka ragam blended coffee, seperti Avocado Coffee yang sangat digandrungi pecinta alpukat. Anda mungkin sudah pernah melihat beberapa coffee shop memiliki menu serupa, tapi yang Excelso dijamin beda. Ini bukan cuma jus alpukat yang disiram sedikit kopi, tapi benar-benar campuran yang pas antara alpukat dan kopi.
Kopi yang digunakan pun bukan espresso shot biasa melainkan salah satu menu andalan mereka, yaitu Sunda Kelapa Float. Lalu, kopi ini juga mengandung santan yang membuatnya jadi gurih, plus topping es krim vanilla premium dan cokelat serut. Menciptakan cita rasa minuman yang luar biasa. Kalau ke Excelso, Anda wajib mencoba menu ini. Sekali mencobanya, Anda akan ketagihan!
6. Ultimate Frappio Choco Chip
Ada beberapa menu frappe Excelso, seperti Ultimate Frappio Oreo, misalnya. Tapi, yang lebih banyak dipesan orang-orang adalah Ultimate Frappio Choco Chip. Minuman yang manis dan menyegarkan dahaga ini disajikan dengan whipped cream dan choco chip tentunya, menambah rasa kriuk-kriuk yang menarik pada kopi Anda.
7. Syphon Brew Luwak Coffee