redaksiharian.com – Alamo Drafthouse membagikan model 3D di Twitter yang kemudian viral. Model itu diklaim dibuat oleh ilmuwan Universitas Princeton sebagai manusia pertama, Adam!

Alamo Drafthouse merupakan jaringan bioskop Amerika yang didirikan pada 1997 di Austin, Texas. Mereka terkenal karena menyajikan makan malam dan minuman selama film, serta kebijakan ketatnya tentang cara menonton di bioskop yang benar.

Para ilmuwan itu membuat rekonstruksi itu untuk memahami bagaimana rupa manusia pertama yang diciptakan oleh Tuhan. Tapi banyak yang mengklaim gambar itu terlihat mirip Vin Diesel.

“Scientists at Princeton University have reconstructed this 3D model of how Adam, the first human being created by God, might have looked,” begitu bunyi kicauan tersebut.

Sejauh ini, unggahan kemarin itu diretweet oleh lebih dari 16 ribu dan disukai lebih dari 112 ribu.

Unggahan serupa juga terjadi baru-baru ini yang bikin riuh Twitter. Ada model 3D Maria Magdalena yang dibuat oleh para ilmuwan Universitas Stanford.

Banyak netizen mengatakan sosok itu tampak mirip dengan Lady Gaga. Postingan tersebut telah di-retweet lebih dari 12,5 ribu kali dan disukai lebih dari 150 ribu sejak diterbitkan pada 25 Oktober 2022.

Sementara itu, internet memiliki beberapa reaksi lucu terhadap postingan yang dibagikan oleh Alamo Drafthouse tersebut.

“Jadi semua manusia berasal dari Vin Diesel?” kicau netizen.

“Jadi, pada dasarnya, pria dari film Fast & Furious adalah prototype manusia?”