RedaksiHarian – Gelaran ONE 165 yang menandai kembalinya ajang ONE Championship di Jepang berlangsung pada Minggu (28/1/2024) di Ariake Arena, Tokyo.
Sebanyak 11 pertandingan dari berbagai disiplin bela diri digelar di ONE 165.
Pada sesi pendahuluan, laga puncaknya adalah aksi penakluk Eko Roni Saputra, Danny Kingad, yang menghadapi Yuya Wakamatsu.
Pada 25 Februari tahun lalu, Kingad menghentikan laju kemenangan Eko Roni di ronde pertama yang sempat diukir jagoan asal Indonesia itu dalam 7 laga beruntun.
Kini menempati ranking 2 dalam daftar penantang kelas terbang ONE Championship, Kingad menghadapi Wakamatsu yang berada di peringkat 4.
Laga ini adalah duel ulang dengan Kingad pernah mengalahkan Wakamatsu dengan angka mutlak pada 22 September 2018.
Duel dimulai, kedua jagoan langsung beradu dalam pertarungan bawah.
Sempat berdiri lagi tetapi Danny Kingad kembali membawa duel ke lantai.
Yuya Wakamatsu berbalik mengambil posisi kontrol dan mendaratkan banyak pukulan kepada Kingad yang dipeluknya dari belakang.
Ronde 2, Kingad menyergap Wakamatsu dan mencoba membawa pertarungan ke bawah.
Wakamatsu kembali membalikkan posisi kontrol dan mengendalikan lawannya sampai ronde selesai.
Ronde 3, Yuya Wakamatsu kembali membawa Danny Kingad ke pertarungan bawah.
Sang jagoan tuan rumah mengambil banyak waktu kontrol atas lawannya.
Sisa satu setengah menit, Kingad baru bisa melepaskan diri tetapi segera kembali disergap Wakamatsu.
Adu pukulan menutup pertarungan di kelas terbang ini.
Tampil lebih agresif, Yuya Wakamatsu dinyatakan menang dengan angka mutlak.
Pada pertarungan sebelumnya di sesi pendahuluan, Gustavo Balart mengalahkan Hiroba Minowa dengan angka split decision di kelas jerami MMA.
Juga di kelas jerami MMA, Bokang Masunyane menaklukkan Keito Yamakita dengan angka mutlak.
Di kelas berat kickboxing, ada duel Rade Opacic melawan Iraj Azizpour.
Melalui pertarungan 3 ronde, Opacic dinyatakan keluar sebagai pemenang dengan angka mutlak.