redaksiharian.com – Instagram kembali membuat terobosan baru dengan memperbarui fitur Notes , pada Kamis, 15 Juni 2023. Lewat pembaruan itu, pengguna dapat melampirkan lagu atau musik favoritnya sekaligus menulis status singkat di depan para followers.

Sebelumnya Instagram membuat fitur Notes dengan tujuan memberi ruang pada pengguna untuk mengutarakan pemikirannya. Kini dengan adanya fitur Notes versi baru, perasaan, emosi, hingga pikiran seseorang dapat digambarkan lewat lagu pilihannya.

CEO Meta, Mark Zuckerberg lewat saluran resmi mengatakan, pengguna Instagram dapat menambahkan musik hingga 30 detik ke Notes mereka. Penggunaan fitur ini juga bisa dikombinasikan dengan pesan teks maupun emoji.

Tak berbeda seperti sebelumnya, Notes akan bertahan hingga 24 jam ke depan. Selain pemilik akun, pengguna lainnya juga dapat mendengar trek apa yang dimainkan oleh orang lain dengan cara mengetuk tombol ‘play‘ di Notes yang muncul.

Notes sendiri adalah fitur status Instagram yang disederhanakan, hanya terlihat di bagian obrolan.

Sebelumnya, pengguna hanya diperbolehkan untuk berbagi teks dan emoji sebagai catatan, tetapi sekarang platform tersebut memungkinkan pengguna untuk berbagi lagu dan audio populer dari perpustakaan musik platform yang luas.

Bagi Anda yang tertarik mencobanya, berikut cara menyisipkan musik ke fitur Notes di Instagram .

1. Buka ruang obrolan atau DM di pojok kanan atas aplikasi Instagram

2. Klik simbol plus (+) di baris fitur Notes

3. Klik simbol musik

4. Pilih musik dari perpustakaan Instagram

5. Atur bagian lagu yang mana yang akan dibagikan

6. Klik ‘Done’ jika selesai memilih lagu

7. Ketik status atau emoji yang ingin ditampilkan bersama dengan trek

8. Setelah selesai, klik ‘Share’ untuk membagikan Notes .

Mudah bukan? selamat mencoba!***