redaksiharian.com – Taman bermain dan belajar mengenai biota laut di Seaworld Ancol menawarkan pengalaman seru yang bisa dijelajahi bersama teman maupun keluarga.
Beberapa fasilitas di Sea World Ancol yang bisa ditemui yakni ada Truck Aquarium, Digital Gallery, Antasena Tunnel, Touchpool, Museum Misteri Kehidupan Laut dalam, hingga Shark Aquarium.
“Untuk berkunjung ke Sea World Ancol bisa dari sekitar pukul 10.00 WIB karena pukul 10.30 WIB akan ada feeding show pertama di akuarium utama,” kata Humas Taman Impian Jaya Ancol Aruyadi Eko Nugroho kepada Kompas.com, Kamis (16/3/2023).
Pemesanan tiket masuk Sea World Ancol biasanya dilakukan melalui laman resmi Ancol secara online. Lalu, apakah tiket masuk Sea World bisa dibeli secara langsung (on the spot)?
“Semua tiket sekarang (dibeli secara) online,” kata Eko.
Cara beli tiket Sea World Ancol
Pengunjung yang hendak membeli tiket masuk Sea World Ancol bisa mengikuti langkah -langkah berikut:
1. Buka laman resmi Taman Impian Jaya Ancol
2. Pilih bagian “Tiket & Promo”, lalu pilih kategori “Sea World Ancol”
3. Tentukan jadwal kedatangan lalu pilih jenis tiket yang hendak dipesan
4. Pilih “Tambah” dan tentukan jumlah tiket yang hendak dipesan
5. Pilih “Belio Tiket” yang ada pada bagian bawah daftar tiket
6. Pastikan pesananmu sudah benar, kemudian isi data diri pembeli tiket
7. Pilih “Lanjutkan” untuk menyelesaikan pembayaran.
8. Tiket Sea World Ancol akan dikirimkan dalam bentuk tiket elektronik ke alamat email yang sudah dicantumkan pada bagian data diri.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.