Pemain free fire tentu berlomba untuk mengikuti berbagai turnamen yang ada guna mengasah kemampuan mereka. Apalagi jika pemain yang sudah di tahap pro player mereka semakin percaya diri untuk daftar turnamen.

Tetapi tiap peserta yang ingin daftar turnamen ff perlu mengetahui bahwa dibagi menjadi beberapa bagian yaitu secara resmi, turnamen antar guild atau dari event tertentu.

Tahun 2023 sebanyak kurang lebih hampir 30 turnamen hadir sejak awal tahun 2023. Itu termasuk turnamen resmi garena di situs : shorturl.at/ghls3

 

Selain itu masih ada banyak lagi daftar turnamen ff lainnya, bahkan kamu bisa mengikutinya secara gratis. Berikut rekomendasinya :

 

1.Situs GGWP

GGWP adalah organisasi esports profesional Indonesia, juga menyediakan situs untuk menyelenggarakan turnamen game esports termasuk Free Fire.

Tim GGWP.ID merupakan bagian dari GGWP.ID Esports, sebuah organisasi yang memiliki media dan klub esport.

Situs ini didirikan pada 16 Juni 2017, GGWP.ID adalah tim esport profesional pertama untuk Arena of Valor Indonesia dan, dengan demikian, menjadi yang tertua.

Didalam situs tersebut kamu akan disuguhkan dengan turnamen berbagai event game esports.

Bahkan GGWP. ID juga menyuguhkan turnamen Free Fire dalam banyak mode yaitu : mode duo, mode solo, dan beregu.

https://ggwp.id/turnamen/free-fire-duo

Biasanya situs ini memberikan hadiah 1.5 juta rupiah untuk pemenang, bahkan memberikan pengguna kupon dana senilai 50K ketika memulai join ke discord mereka di : GGWP.ID.

Seluruh biaya pendaftaran biasanya gratis, sehingga memudahkan peserta yang memiliki uang pas-passan untuk dapat mengikuti turnamen ff gratis ini.

Follow instagram @ggwp_media untuk mendapatkan informasi update mengenai turnamen ff gratis.

 

2.Indoesports

Sama seperti situs diatas, situs ini juga menyelenggarakan turnamen ff gratis yang bisa diikuti oleh seluruh peserta.

Tetapi biasanya terdapat syarat dan ketentuan bagi tim peserta, dan itu dilihat dari tier rank yang saat ini kamu miliki.

Indoesports sendiri merupakan perusahaan yang bergerak dari industri Esports Indonesia. Dimana didalam situs ini terdapat berbagai informasi menarik tentang esports, hingga menyelenggarakan turnamen seluruh games.

Situs ini secara aktif melakukan liputan dan pemberitaan mengenai dunia esports, mulai dari turnamen, informasi game terbaru hingga berita mengenai bisnis esports untuk pembaca.

Untuk kamu yang penasaran apa link situsnya, silahkan Klik tautan disamping  ( https://www.indoesports.com/tournament/free-fire) dan lihat jadwal turnamen ff terbaru.

 

3.Player Zon

Kalau ini kamu tak perlu bersusah payah mengikuti babak play off turnamen ff hingga grand final.

PlayerZon merupakan situs mendapatkan uang tunai saat memainkan game favorit kamu, salah satunya adalah FreeFire.

Disini kamu bisa mendapatkan hadiah tunai. PlayerZon adalah platform penghargaan eSports untuk mendapatkan HADIAH sesuai Keterampilan Gameplay Kamu dan pada setiap Kill yang Kamu skor.

Kamu hanya perlu mengunjungi situs : https://playerzon.com/games/freefire/ dan lihat apa saja turnamen yang sedang hadir di dalamnya.

 

4.Facebook

Berikutnya kamu bisa mengikuti turnamen ff gratis melalui sosial media Facebook.Facebook bukan hanya menjadi wadah bersenang-senang melainkan bisa mendapatkan cuan.

Biasanya turnamen ff gratis di facebook diselenggarakan oleh guild besar yang berisikan banyak anggota.Disana kamu bisa memilih jenis turnamen apa yang ingin diikuti, tentunya mencari turnamen yang berhadiah besar. Kami juga memberikan tautan seputar turnamen ff gratis hari ini, khususnya di Facebook :

  1. Turnamen FF, Pertama : https://facebook.com/groups/6148020545223578/
  2. Turnamen FF 2023, Kedua :

https://facebook.com/groups/925270088231484/

  1. Turnamen FF 2023, Ketiga :

https://www.facebook.com/Assias.freefire/videos/865045381467310/?app=fbl

 

5. Ultimate Battle

Kamu juga bisa mengikuti berbagai turnamen ff gratis melalui situs ini.

Ultimate Battle merupakan platform esports terkemuka yang dirancang untuk melayani komunitas Esports yang berkembang pesat. Sebenarnya situs ini berasal dari Amerika dan berkembang di beberapa negara seperti Jerman, dan Perancis.

Tetapi untuk turnamen ff semua pengguna dapat melakukan join secara gratis. Bahkan juga berkesempatan memenangkan hadiah uang tunai berupa dollar.

Silahkan kunjungi link : https://www.ultimatebattle.in/free-fire.html, dan lihat turnamen terbaru untuk kategori game Free Fire.

 

6.Situs Resmi Garena

Terakhir, kamu juga bisa mengikuti turnamen ff melalui situs resmi Garena.

Garena merupakan perusahaan layanan digital yang bergerak di bidang gaming, eSports, eCommerce, dan keuangan digital, dengan fokus utama di wilayah Asia Tenggara. 

Situs Garena didirikan di Singapura pada tahun 2009, oleh Ketua dan CEO Grup saat ini, Forrest Li. Induk perusahaan Garena adalah Sea Limited, yang sebelumnya juga bernama Garena.

Setiap turnamen yang diselenggarakan di Garena, situs ini memiliki server tim dan markasnya sendiri. Transfer server tidak tersedia ke dan dari server ini.

Misalnya kamu berasal dari Region Indonesia maka kamu akan digabungkan dengan lawan yang berasal dari Region yang sama.

 

Sebelum Mengikuti Turnamen Perhatikan Hal ini :

 

1. PASTIKAN AKUN ANDA TERLIHAT PROFESIONAL

Sebelum mendaftarkan diri lebih baik pastikan akun free fire kamu terlihat lebih profesional.

Maksud dari profesional adalah dimana akunmu terlihat seperti pemain pro player sungguhan.

Jangan pernah menggunakan second account dimana baru mencapai level rendah dikisaran lv. 5-20.

Panitia turnamen juga akan mempertimbangkan apakah akunmu layak untuk ikut turnamen atau tidak.

 

2. BERLATIH DAHULU

Turnamen yang kami rekomendasikan adalah untuk mereka yang profesional, dan paling rendah di kelas amatir, yakni level 30.

Untuk pemula sebaiknya berlatih terlebih dahulu, seperti bagaimana melakukan setting akun, menggunakan scope, dan memilih senjata terbaik.

Bahkan kamu perlu melakukan latihan menembak sebelum mengikuti turnamen ff, hal ini bertujuan agar kamu lebih mudah melakukan kill, headshot, bahkan auto aim untuk memenangkan pertandingan.

 

3. KENALI ROLE KAMU

Kamu juga harus mengenal siapa dirimu saat memainkan free fire.

Maksudnya adalah kamu perlu mengenali kamu ini tipe pemain :

  • Role Breacher : Pemain yang melakukan penyerangan jarak dekat menggunakan spas, shotgun, atau M1873.
  • Rush : Mereka yang ahli dalam melakukan penyerangan mengagetkan, istilah kasarnya pemain bar-bar, dan mereka yang kerap kali melakukan bokong kill.
  • Support : Tipe pemain yang ahli dalam menembak jarak jauh, dan mereka yang ahli menggunakan scope 4x, dan senjata   tembakan jarak jauh seperti AWM, Groza, AK, Wordpecker.

 

4. BIASAKAN MANDIRI

Ketika kamu mengikuti turnamen Free Fire wajib menjadi pemain mandiri.Disini kamu tidak boleh bergantung oleh tim kamu sekalipun mereka sangat pro.

Kamu perlu pandai mengatur tempo dalam keadaan apapun.Saat darahmu hampir habis, kamu perlu  menguasai membentuk glow wall, dan memulihkan HP menggunakan medkit.

Biasanya pemain pemula kesulitan menggunakan glow wall dan medkit secara bersamaan. Bahkan pemain pemula juga selalu meleset ketika sedang melakukan tembakan baik dari jarak dekat maupun jarak jauh.

 

Kesimpulan

Turnamen FF Gratis yang kami bagikan adalah berdasarkan update informasi terbaru. Silahkan kamu coba satu persatu sesuai dengan minat dan sesuaikan dengan tim kamu.