redaksiharian.com – Lokal – Beberapa waktu lalu viral di media sosial seorang pria yang didorong dengan kasar saat hendak ikut berfoto bersama Nagita Slavina. Kala itu, Nagita Slavina menghadiri acara bertajuk Jajanrans.

Kejadian tak mengenakkan itu ternyata memberikan keberuntungan tersendiri bagi pria tersebut karena ia kini justru diundang oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ke kediaman mereka. Namun netizen malah menyuarakan rasa geram mereka. Seperti apa? Yuk, scroll artikelnya.

Undang Fans yang Viral Didorong

Seorang pria viral di media sosial beberapa waktu lalu karena mendapatkan perlakuan yang tidak menyenangkan. Pasalnya, pria tersebut didorong oleh seorang wanita saat hendak berfoto bersama Nagita Slavina.

Sang penggemar pria yang diketahui bernama Satrio itu pun mendapat banyak dukungan dari netizen yang menyaksikan momen viral tersebut. Rupanya, momen yang kurang mengenakkan itu membawa keberuntungan.

Karena insiden tersebut, Satrio belum lama ini diundang secara khusus ke kediaman Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Bahkan bukan hanya Satrio, kekasihnya pun juga turut diundang ke Andara.

Dalam kesempatan tersebut, mereka membicarakan kembali soal insiden Satrio yang didorong oleh seorang wanita. Nagita Slavina menyinggung soal akun sang wanita yang

“Katanya akun TikTok cewek (yang mendorong) itu sampai hilang loh,” ujar Nagita Slavina dilansir dari akun @lambegosiip.

“Ini netizen coba deh tolong, kasihan tau orang nggak ada gimana-gimana. Kadang kita tuh suka reflek gitu, bukan berarti jahat atau gimana,” sambung Nagita Slavina menasihati netizen.

Netizen Masih Geram

Meski sudah dinasihati oleh Nagita Slavina, rupanya netizen masih geram dengan tindakan mendorong yang dilakukan oleh wanita tersebut.

“Bodo amat. Itu mbak-mbak wajib di tampar. Nafsu gw,” komentar netizen penuh emosi.“Begitulah terkadang hal hal refleks seperti itu mencerminkan perilaku diri. Jadi kelihatan kan si mbak nya egois maunya untung sendiri kurang menghargai orang lain,” tuis netizen yang lainnya.“Buat pembelajaran biar si neng otak nya lebih berfungsi, jangan judes dan belajar beradab,” timpal netizen lain meski sudah dinasihati Nagita Slavina.