redaksiharian.com – Punya wajah yang tampak glowing dan sehat merupakan dambaan banyak orang. Selain didapatkan dengan cara merawat wajah menggunakan produk skincare, tampilan kompleksi glowing juga bisa diraih dengan menggunakan riasan tertentu. Contohnya dengan menggunakan produk kompleksi dengan hasil akhir dewy, atau dengan penggunaan highlighter.

Produk makeup satu ini memang akan dengan cepat dan mudah menjadikan tampilan wajah tampak glowing. Makanya banyak sekali yang menggemari highlighter terutama ketika tren wajah glowing yang awalnya berasal dari Korea Selatan, semakin meluas ke negara-negara lain, tak terkecuali Indonesia.

Tentang Produk

Ketika meluncurkan Glow Ready, Marina nggak tanggung-tanggung untuk memproduksi rangkaian produk dekoratif yang menekankan kesan ‘glow’ dari lini ini. Tentu saja highlighter menjadi salah satunya, berhubung highlighter punya peran penting dalam menonjolkan kesan berkilau pada wajah. Produk yang dimaksud bernama Marina Glow Ready Liquid Highlighter.

Highlighter ini punya 2 shade yaitu Pink Unicorn (01) yang punya karakter pink undertone manis dan lembut, serta Golden Beige (02) untuk kesan hangat bagi para yellow undertones. Konon, keduanya bisa memberikan kesan wajah tampak glowing natural. Selain itu, karena merupakan lini Glow Ready, highliter cair andalan Marina ini juga tetap menggunakan konsep ‘makeup + skincare’ sehingga formulasinya ada yang cukup bermanfaat untuk kulit.

Klaim dan Benefit

Marina Glow Ready Liquid Highlighter disebut akan memberikan tampilan glowing natural pada kulit dengan tekstur creamy yang ringan. Produk ini dilengkapi dengan Skin Loving Ingredients, tepatnya Aloe Vera dan Vitamin E, yang dapat menjaga kelembapan kulit, serta memberikan tampilan kulit halus dan lembut dengan efek yang tahan lama.

Bukan cuma itu, highlighter cair ini juga diklaim oleh Marina punya Micro-fine light-reflecting pigments atau pigmen super halus yang bisa memantulkan cahaya, makanya bisa memberikan efek kilau prismatik.

Cara Pemakaian

Menggunakan liquid highlighter memang terhitung praktis, karena biasanya sudah terdapat aplikator khusus untuk mengoleskan produk secara langsung pada wajah. Setelah itu, tinggal diratakan saja menggunakan spons ataupun jari tangan yang bersih.

Marina sendiri merekomendasikan pengguna untuk langsung meratakan produk menggunakan jari bila ingin hasil yang lebih intens. Dan ketika saya mencobanya sendiri, saya jadi mengerti mengapa produk ini sebaiknya diratakan menggunakan jari tangan saja. Soalnya produk sangat mudah sekali nge-set, jadinya cukup sulit untuk diratakan dengan bantuan spons.

Berbeda ketika saya menggunakan jari langsung yang tetap membuat produk blendable meski didiamkan beberapa saat. Jadi, saya pun merekomendasikan untuk membaurkan produk ini menggunakan jari tangan saja. Meski begitu, tetap pastikan jari tanganmu bersih dahulu, ya.

Kemasan

Highliter dari series Glow Ready punya Marina ini dikemas dalam tube khas lip cream. Kebetulan, karena sebelumnya saya pernah mengulas produk lip cream dari seri yang sama, tabung yang dipakai liquid highlighter ini sama seperti tabung yang dipakai Velvet Matte Lip Cream. Dari material sampai paduan warna yang dipakai pun persis, yaitu old rose pada bagian cap dengan sentuhan metalik pada mulut tabung.

Aplikator yang dipakai Marina untuk liquid highlighter ini juga berbentuk doe foot. Oh iya, box luar produk ini juga masih sama dengan box Velvet Matte Lip Cream. Bedanya, paduan warna untuk highliter pada bagian box adalah merah muda-ungu gradasi dengan kesan holografik serta warna yang menggambarkan shade dari highlighter.

Ingredients List

Karena Marina menyebutkan Skin Loving Ingredients dalam klaim produk ini, jadi kita nggak boleh melewatkan bagian ingredients list begitu saja. Yuk, cari tahu bahan-bahan yang terkandung dalam Marina Glow Ready Liquid Highlighter dan bahan apa saja yang bermanfaat untuk menunjang manfaat produk ini!

Full Ingredients

Water (Aqua), Propylene Glycol, Mica, Phenyl Trimethicone, Dimethicone, Polymethylsilsesquioxane, Glyceryl Stearate, Stearic Acid, Silicone Dioxide Hydrate, Lecithin, Isopropyl Lanolate, Pentylene Glycol, Sodium PCA, Triethanolamine, Tocopheryl Acetate (Vitamin E), Cocoa Nucifera (Coconut) Oil, Aloe Barbadensis (Aloe Vera) Leaf Extract, Phenoxyethanol, Magnesium Aluminium Silicate, Sorbitan Sesquioleate, Isostearic Acid, Caprylyl Glycol, Polysorbate 80, 1,2-Hexandiol, Propylene Glycol Stearate, Polygryceryl-10 Decaoleate, Polysorbate 20, Sorbitan Laurate, Polyacrylate Crosspolymer-11, BHT, Propylene Glycol Laurate, Bisabolol, Tetrasodium EDTA, Mineral Oil, Talc

Key Ingredients

    Tocopheryl Acetate (Vitamin E)

Selain berperan sebagai sumber antioksidan, vitamin E dalam bentuk tocopheryl acetate juga berguna dalam melembabkan kulit. Tak heran bila Marina mengklaim bahwa kandungan satu ini berkontribusi pada tampilan kulit yang halus, lembut dan lembap. Karena memang vitamin E punya potensi akan manfaat tersebut.

    Aloe Barbadensis (Aloe Vera) Leaf Extract

Selain vitamin E, Marina juga menjagokan aloe vera atau lidah buaya untuk menjaga kelembaban kulit pengguna Glow Ready Liquid Highlighter. Ekstrak lidah buaya bahkan bisa menenangkan kulit dan memberikan hidrasi dengan sangat baik.