redaksiharian.com – Berikut ini cara yang dapat anda lakukan untuk membuat blog agar menghasilkan uang seperti dikutip dari Wikihow, Sabtu (24/9/2022) :

Tips pertama, Menemukan Inspirasi

1. Tulis topik-topik yang anda sukai atau benar-benar anda pahami.

Anda akan lebih mudah mencari uang dari blog dengan topik yang anda sukai, daripada membuat blog dengan topik yang dianggap “menjual” namun anda benci. Topik yang bisa dipilih misalnya hobi, karier, atau pengetahuan spesifik anda tentang suatu hal.

2. Persempit topik anda dengan memikirkan keuntungan potensial dan target lainnya. Untuk mendapat uang, anda harus mencari celah yang belum dipenuhi oleh orang lain, namun tetap populer untuk menjaring sebanyak mungkin pengunjung. Juga pertimbangkan faktor lain, seperti dana yang harus dihabiskan jika Anda membeli produk untuk diulas.

3. Carilah blog dengan topik serupa.

Gunakan mesin pencari dan kotak pencarian pada situs penyedia jasa blog untuk menemukan blog dengan topik yang Anda pilih atau yang terkait dengannya. Bacalah artikel dari blog yang paling populer, yang muncul paling atas di hasil pencarian, memiliki komentar paling banyak, dan atau memiliki basis pembaca diatas 20000.

Temukan berapa banyak orang yang berminat pada topik Anda, dan berapa banyak saingan Anda.

4. Tes pengetahuan Anda pada topik yang ingin Anda tulis.

Jika anda tidak yakin tentang pengetahuan anda untuk menulis tentang topik tersebut, tulislah sebanyak mungkin judul artikel sebelum anda membuat blog anda. Jika tidak dapat memikirkan setidaknya tiga puluh judul, anda sebaiknya memilih topik lain yang anda tahu lebih banyak.

Tips kedua, memilih Platform Blog

1. Pertimbangkan layanan blog gratis.

Banyak orang memilih untuk menggunakan layanan populer seperti WordPress atau Blogger. Opsi ini sangat baik bagi orang-orang yang tidak terlalu paham desain web, tidak ingin membayar hosting’ ‘web, atau ingin menikmati kemudahan dan stabilitas yang ditawarkan oleh layanan-layanan tersebut. Layanan gratis ini tentunya memiliki batasan perihal bagaimana anda bisa mendapat uang.

2. Pertimbangkan untuk membuat host sendiri untuk blog anda.

Jika anda membeli nama domain, anda harus membeli layanan hosting yang tersedia secara bulanan atau tahunan untuk “menghidupkan” situs anda. Keuntungannya, anda mendapat opsi yang lebih luas untuk menyesuaikan dan mengendalikan periklanan di blog anda, serta akses langsung pada informasi lalu lintas pengunjung blog untuk dianalisis.

Tips ketiga, Buat konten yang menarik :

1. Buat dan rancang blog Anda. Jika Anda menggunakan layanan tidak berbayar, banyak sekali tutorial untuk membantu Anda memulai blog Anda, juga forum-forum untuk bertanya jika Anda kebingungan. Jika Anda membuat hosting blog Anda sendiri, Anda mungkin perlu dibantu oleh seseorang yang berpengalaman di bidang desain web untuk merancang web Anda, atau Anda bisa menggunakan perangkat lunak seperti WordPress.org untuk fungsi-fungsi yang sama dengan layanan blog tidak berbayar.

2. Tulislah konten yang segar.

Temukan topik anda pada setiap artikel, dan tulislah konten Anda sendiri alih-alih menyalin dan mengubah konten milik orang lain. Pembaca akan datang ke blog anda jika mereka menyukai gaya tulisan Anda dan topik yang Anda tulis, bukan untuk membaca konten basi yang sudah tersedia di tempat lain.

3. Perbarui blog Anda secara rutin. Tidak ada trik yang dibahas pada bagian “Memasarkan Blog Anda” yang akan berjalan jika blog Anda dibiarkan tidak berkembang. Unggah artikel baru setidaknya seminggu sekali, dengan subjek terkait topik Anda yang belum pernah Anda angkat sebelumnya.

Tips keempat, Memasarkan Blog anda

1. Pikirkan kata kunci dari setiap artikel di blog. Kata kunci adalah kata-kata penting yang berhubungan dengan topik dari blog Anda, khususnya sub topik yang Anda angkat setiap kali Anda menulis artikel baru. Memilih kata kunci yang banyak dicari orang akan menaikkan kemungkinan blog Anda ditemukan orang, menarik banyak pembaca, dan menampilkan iklan yang mungkin akan mereka klik.

2. Masukkan kata kunci di tempat yang penting, seperti di judul artikel, di “header” yang menunjukkan bagian artikel baru, beberapa kalimat pertama pada artikel anda, dan pada tautan. Ubahlah pengaturan perangkat lunak blog anda supaya menggunakan judul sebagai URL artikel, alih-alih tanggal anda mengunggahnya. Cobalah membuat kata kunci sedeskriptif mungkin untuk menaikkan peringkat Anda di mesin pencari dan menarik pembaca yang tepat.

3. Kirimkan tautan menuju artikel anda ke jejaring sosial dan direktori blog. Dapatkan pengunjung ke situs anda dengan pembaruan yang aktif ke Facebook, Twitter, dan situs media sosial lainnya. Temukan komunitas blog yang cocok dengan sasaran pembaca anda dan mengirim tautan pada artikel relevan pada komentar mereka, atau forum diskusi yang sesuai topik anda. Hal-hal tersebut membantu mendatangkan pengunjung, selain menaikkan peringkat Anda di mesin pencarian.

4. Ikuti blog terkait dan mintalah tautan silang (crosslinking) pada pemiliknya. Hubungi pemilik blog lain di situs jejaring sosial dan blog mereka, dan bantulah mereka mengiklankan artikel jika target pembaca anda dan mereka saling terkait. Banyak blogger akan dengan senang hati mengirim artikel berisi tautan ke akun Twitter mereka meskipun mereka tidak secara langsung mau mengiklankan blog anda.

5. Pasarkan blog anda melalui opsi iklan berbayar jika perlu. Jika anda serius menginvestasikan waktu dan uang untuk blog anda demi mendapat pembaca, anda bisa mengiklankan blog anda di Facebook, membayar untuk mendaftarkan blog anda ke StumbeUpon, atau menjadi pengiklan di Google AdSense atau layanan periklanan lain.

6. Cobalah membuat sesuatu yang akan menjadi viral. Tidak mudah memang, namun mencobanya akan sangat menyenangkan meskipun Anda gagal. Jika anda mempromosikan blog Anda melalui video atau gambar yang menarik minat orang lain untuk membagikannya, dan cukup beruntung untuk bisa menyaingi orang lain yang mencoba hal yang sama, anda akan mendapat banyak pengunjung.Buatlah sesuatu yang ramah kantong. Kecuali anda menjalankan blog perusahaan, anda tidak mungkin mendapat peralatan mahal atau berlebih. Temukan ide gila yang bisa Anda lakukan bersama teman anda.

Tips kelima, Mendapat Uang dari Blog anda :

1. Pasarkan dahulu blog anda. Teknik mendapat uang yang dijelaskan disini tidak akan berguna jika anda belum mendapat basis pembaca. Bacalah dasar-dasar pemasaran dan periklanan terlebih dahulu, meskipun Anda tidak berencana untuk menempatkan iklan pada blog Anda. Minimal, Anda harus mengirim tautan blog Anda ke media sosial untuk menarik pembaca.

2. Gunakan layanan periklanan berbasis konteks. Setelah blog Anda memiliki konten yang berkualitas dan memiliki basis pembaca, Anda bisa mendapat uang dengan Google Adsense, WordAds, atau layanan periklanan berbasis konteks lainnya. Layanan ini mengambil iklan yang ukuran, jumlah, dan tempatnya Anda pilih sendiri, dan isinya menyesuaikan topik yang Anda tulis di blog. Semakin banyak pengunjung yang mengklik iklan Anda, semakin banyak juga pengiklan akan membayar Anda.

3. Buatlah toko daring jika memungkinkan. Jika anda menulis tentang kesenian, buatlah toko melalui Etsy atau layanan serupa untuk menjual karya seni anda. Jika anda adalah seorang penulis atau ilustrator, carilah situs yang mau menjual kaos dengan slogan atau ilustrasi Anda. Banyak jenis blog tidak terikat pada jenis produk tertentu. Anda tidak perlu menjual apapun untuk mendapat uang, namun jika Anda bisa menjual sesuatu, lakukanlah.

4.Izinkan pembaca untuk membeli produk anda, atau menyumbang pada hal-hal yang Anda anggap penting melalui blog Anda. Jika Anda memiliki toko daring yang menjual hasil karya Anda, atau membuat desain kaus yang tersedia di situs tertentu, pajanglah tautan pada situs tersebut. Memasang tombol PayPal untuk donasi/pembelian cepat sangat umum untuk mendapat uang dengan blog kreatif, atau blog yang memberi saran gratis bagi orang yang tidak mampu.

5. Pertimbangkan untuk menggunakan program afiliasi. Dengan menemukan program yang cocok dengan blog Anda, Anda setuju untuk menautkan produk pihak ketiga di blog Anda, dan Anda akan dibayar setelah ada pembeli yang membeli produk melalui tautan Anda. Anda bisa memilih perusahaan afiliasi dengan mencari di direktori seperti Clickbank, atau mencari afiliasi di situs-situs perusahaan untuk program afiliasi. Pilihlah program afiliasi setelah mempertimbangkan faktor berikut ini:

6. Pilih produk afiliasi yang anda yakin akan dibeli oleh pembaca blog Anda. Kelihatannya memang jelas, namun Anda tetap harus memikirkannya. Jika anda menulis blog tentang masakan, sarankan produk dapur rumahan, bukan produk untuk chef profesional. Pikirkan apa yang seorang penggemar akan beli, bukan apa yang akan dipakai para praktisi di bidang anda.

7. Pastikan pembaca mengetahui Anda sedang terafiliasi. Di AS dan negara lainnya, Anda diharuskan untuk membiarkan pembaca mengetahui bahwa Anda menerima keuntungan material dari pembuat produk. Keuntungan tersebut termasuk pembayaran tautan afiliasi dan hadiah-hadiah yang ditawarkan untuk mengulas sesuatu.

8. Jujurlah dan gunakan banyak konten saat menautkan tautan afiliasi ke blog Anda. Tulislah konten Anda sendiri dan rekomendasikan produk yang memang Anda pernah pakai dan Anda sukai. Berikan ulasan yang jujur termasuk kelemahan produk, layaknya Anda merekomendasikan suatu produk pada teman Anda. Jika Anda benar-benar tidak menyukai suatu produk, jangan sebutkan produk tersebut atau menautkan pada produk itu.

Kendati demikian jika anda ingin memiliki nama domain tapi tidak ingin repot mengurus situs, buatlah blog di layanan tidak berbayar dan belilah nama domain yang terhubung pada blog Anda. Hubungi layanan hosting anda jika anda tidak tahu caranya.

Jika anda tertarik mengulas topik luas yang telah banyak diangkat orang lain, buatlah beberapa blog terpisah dan tautkan jika subjeknya saling bersinggungan. Misalnya, jika anda seorang ahli nutrisi, buatlah blog tentang mengatur berat badan dengan cara sehat, kemudian tentang nutrisi anak-anak, dan tentang menanam sayur sendiri.

Tulislah beberapa artikel dalam sehari atau seminggu dengan kata kunci yang telah Anda riset sebelumnya.Lakukan riset topik dengan peralatan seperti Google Trends, Google Keyword Search Tool, WordTracker, dll, dan lihatlah apakah pengguna mencari kata kunci tentang topik yang sama. Jika ada banyak kata kunci serupa, persaingan anda akan sangat susah.

Saat memilih nama domain, gunakan nama yang mudah diingat dan mengandung kata kunci yang banyak dicari orang. Ujilah kata kunci anda sebelum memesan nama domain untuk melihat kata kunci mana yang hasil pencariannya paling banyak. Selamat mencoba !