RedaksiHarian – Sebuah truk boksmenabrak pemisah (sparator) betonbusway di depan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cipinang, Jalan Bekasi Timur Raya, Cipinang Muara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa pagi.
Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Timur AKBP Edy Surasa ketika dikonfirmasi di Jakarta mengatakan peristiwa itu merupakan kecelakaan tunggal terjadi sekitar pukul 06.00 WIB ketika pengemudi truk tengah membawa muatan ke arah Jatinegara.Namun, setelah melintas di Jalan Bekasi Timur Raya, tepatnya di depan Lapas Cipinang pengemudi truk kurang konsentrasi, sehingga menabrak sparatorjalur bus TransJakarta.”Sopir truk kurang konsentrasi sehingga tidak bisa mengendalikan laju truk, sehingga menabrak sparator busway,” kata Edy.Truk boks itutelah dievakuasi petugas lalu lintaske Satwil Jakarta Timur. Saat proses evakuasi truk sempat terjadi kepadatan lalu lintas di Jalan Bekasi Timur Raya itu.”Truk dan sopirnya dibawa ke Satwil Jakarta Timur untuk dimintai keterangan,” ucapnya.