Hasil observasi 99 Group menunjukkan kinerja positif pada pasar rumah seken di Indonesia periode Juli 2022. Di samping itu, minat terhadap rumah seken juga semakin bertumbuh.
Property People, industri properti Indonesia semakin menunjukkan pertumbuhan ke arah yang lebih baik, khususnya untuk sektor rumah bekas.
Melihat hal ini, kamu yang hendak membeli rumah bekas jadi punya lebih banyak pilihan.
Sebagai informasi, secara year-on-year, volume suplai rumah seken lebih tinggi 34,% dari Juli 2021.
Harga Rumah Seken di Indonesia Naik pada Juli 2022
Menurut data laporan dari Flash Report 99 Group Edisi Agustus 2022, harga rumah secara keseluruhan di Indonesia per Juli 2022 mengalami kenaikan tipis sebesar 0,3 persen dibandingkan dengan periode sebelumnya.
Dilihat dari periode sama pada tahu sebelumnya, harga rumah secara keseluruhan naik lebih tinggi sebesar 4,1 persen.
Fluktuasi pasar properti, khususnya rumah bekas, tampak menunjukkan kinerja yang baik.
Harga rumah bekas yang terus merangkak naik menjadi angin segar bagi para pebisnis properti hingga akhir tahun nanti.
Di samping itu, 10 dari 13 kota dalam indeks pasar rumah seken mencatatkan kenaikan menarik secara month-to-month.
Makassar menjadi kota dengan kenaikan harga bulanan tercepat, yakni sebesar 4,4 persen.
Tren Harga Rumah Seken di Jabodetabek
Wilayah Jabodetabek menunjukkan tren kenaikan positif hampir di seluruh kotanya, kecuali yang tidak mengalami perubahan harga.
Secara tahunan, dari Juli 2021 hingga Juli 2022, berikut ini kota di Jabodetabek yang mengalami kenaikan harga rumah seken:
- Jakarta naik 2,0 persen
- Tangerang naik 5,4 persen
- Depok naik 7,8 persen
- Bekasi naik 8,1 persen
Harga Rumah Seken di Beberapa Wilayah Indonesia
Tren positif pada kenaikan harga rumah seken di Indonesia secara year-on-year tidak hanya terjadi di Jabodetabek saja, tapi juga kota besar wilayah lainnya.
Harga rumah seken di beberapa kota besar di Indonesia merangkak naik dengan rincian sebagai berikut:
- Bandung naik 0,4 persen
- Surabaya naik 0,2 persen
- Semarang naik 1,6 persen
- Yogyakarta naik 0,5 persen
- Surakarta naik 2,4 persen
Di waktu yang bersamaan, beberapa kota besar di luar Pulau Jawa juga mengalami kenaikan pesat.
Ada Denpasar yang mengalami kenaikan sebesar 2,3 persen dan Makassar sebesar 4,4 persen.
Lokasi Paling Populer
Property People, apabila tertarik untuk membeli rumah seken dalam waktu dekat, berikut kami sajikan lokasi favorit yang bisa jadi pertimbangan.
Berdasarkan listing enquiries, Tangerang menjadi lokasi paling populer pada bulan Juli 2022 dengan persentase mencapai 15,6 persen.
“Pengembangan kawasan yang sangat masif di area Tangerang, menjadikan kota ini jadi pilihan utama para pencari properti dari berbagai daerah, khususnya yang berasal dari Jabodetabek. Selain pembangunan jalan tol dan infrastruktur pendukung strategis, pusat bisnis juga tidak sedikit yang mulai didirikan di area Tangerang, sehingga semakin membuat orang-orang tertarik untuk bisa bertempat tinggal di kawasan ini,” tutur Maria Herawati Manik, Country Manager Rumah123.com.
Jakarta Barat dan Jakarta Selatan mengekor dengan pangsa pasar 12,5 persen dan 9,0 persen.
Apabila kamu ingin melihat data laporan yang lebih lengkap, silakan unduh Flash Report Agustus 2022 sebagai bahan rujukan dalam membeli atau menjual rumah.
***
Semoga bermanfaat, Property People.
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya GreenView Srigunting Residence!
Artikel ini bersumber dari www.99.co.