redaksiharian.com – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono membuka pelatihan kerja gratis melalui Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Disnakertransgi) DKI Jakarta guna menekan angka pengangguran di Ibu Kota.”Ya, ini makanya mereka ini dilatih yang mau pelatihan, biar mampu mendapatkan keahlian buat bekerja atau usaha,” kata Heru di Pusat Pelatihan Kerja Pengembangan Industri (PPKPI), Pasar Rebo, Ciracas, Jakarta Timur, Kamis.Saat mengunjungi PPKPI di Jakarta Timur, Heru melihat beberapa hasil peserta pelatihan di sana.”Hasil karya anak bangsa, bahwa ini hasil pelatihan. Terus termasuk juga pelatihan juga langsung bisa kerja. Kemudian pelatihan itu juga bisa langsung usaha sendiri dan seterusnya,” jelas Heru.
Selain itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus berupaya mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui peningkatan kompetensi tenaga kerja agar bisa bersaing di pasar industri nasional.
Sementara itu, Kepala Disnakertransgi DKI Jakarta Hari Nugroho menyebut bahwa lulusan PPKPI sejauh ini sekitar 78 hingga 83 persen penyerapan tenaga kerja.“Setiap tahunnya kita melatih sekitar 8.700 orang. Dan pagi ini kita sudah buka pelatihan angkatan 2 meliputi pengelasan, pelatihan komputer, intinya ada 21 kelas. Pesertanya hampir 420 orang hari ini, nantinya kelas selama 60 hari kerja,” jelas Hari.Heru berkunjung ke PPKPI Jakarta Timur bersama Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda DKI Jakarta Sri Haryati dan Wali Kota Jakarta Timur M Anwar.Saat peninjauan, Heru dan jajaran mengunjungi Sarana Pelatihan Mobile Training Unit (MTU), Workshop Pelatihan Kerja Pusat Pelatihan Kerja Pengembangan Industri (Kejuruan Teknologi Mekanik dan Teknik Pendingin), sekaligus Bazar Jakpreneur di Gedung Coworking Space.
Diketahui, berdasarkan Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah pengangguran di Jakarta mencapai 397.623 orang pada Februari 2023. Jumlah tersebut naik dibandingkan pada Agustus 2022 yang sebanyak 377.294 orang.