redaksiharian.com – Ribuan jemaah calon haji lansia dari Indonesia diharapkan menjaga kondisi fisik mereka untuk menjalankan rangkaian ibadah haji hingga puncak di Madinah, Mekah, dan Arafah, Arab Saudi .

Faktor cuaca diperkirakan bakal menjadi persoalan jika kondisi kesehatan jemaah calon haji golongan lansia tidak dijaga.

Saat ini suhu cuaca di Mekah atau Madinah itu berkisar antara 41 sampai 42 derajat Celcius.

Kemungkinan besar suhu akan meningkat pada pelaksanaan wukuf atau ibadah puncak di Arafah.

“Kemungkinan menurut prediksi BMKG setempat, pada saat puncak haji nanti itu bisa mencapai 50 derajat Celcius,” kata jurnalis Kompas.com, Reni Susanti, dalam laporan langsung dari Madinah, Arab Saudi, Rabu (24/5/2023).

Reni mengatakan, pada tahun ini jumlah lansia yang menjadi jemaah calon haji dari Indonesia mencapai sekitar 67.000 orang, atau sekitar 30 persen, dari jumlah keseluruhan jemaah haji sebanyak 229.000 orang.

“Jadi diminta untuk saling menjaga kesehatan jangan sampai pada saat puncak haji mereka kelelahan dan sakit,” ujar Reni.

Di sisi lain, Kementerian Agama (Kemenag) pada tahun ini juga menggelar program Haji Ramah Lansia.

Diharapkan dengan program itu pelayanan yang dilakukan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) terhadap calon jemaah haji kelompok umur lansia bisa lebih meningkat.

(Laporan langsung jurnalis Kompas.com Reni Susanti)