redaksiharian.com – Kasus perempuan di Depok yang merupakan korban kekerasan dalam rumah tangga ( KDRT ) namun justru jadi tersangka kini jadi sorotan banyak pihak. Pihak keluarga Putri Balqis , meminta bantuan dari banyak pihak, terutama dari pengacara kondang Hotman Paris .
Sahara Hanum, adik Putri Balqis juga berulang kali menandai Hotman Paris dalam unggahan Insta Story yang memperlihatkan kasus KDRT kakaknya. Upaya keluarga korban ini pun mendapat bantuan dari netizen.
Setelah kasus ini dibongkar, netizen langsung berbondong-bondong mengadu kepada Hotman Paris . Pengacara perlente itu pun akhirnya memberikan respons lewat unggahan Insta Story pada Rabu, 24 Mei 2023.
Hotman meminta keluarga korban KDRT tersebut untuk mengadu langsung kepadanya. Pasalnya hanya pihak keluarga yang memiliki kewenangan untuk melaporkan kepadanya.
“Hotman 911, sekarang ada viral korban KDRT malah ditahan dan netizen meminta saya untuk membantu,” ujar Hotman Paris .
“Saya ingatkan kepada netizen, kalau memang butuh bantuan untuk membantu, suruh keluarganya menghubungi saya. Karena hanya keluarganya lah yang berhak meminta bantuan hukum dan yang mengerti kasus ini,” katanya menambahkan.
Hotman juga menyarankan korban KDRT bisa mencari pengacara yang tepat. Pasalnya, jika ditangani oleh pengacara yang salah, kasus tersebut justru tak akan berakhir baik pada pihak korban.
Saat ini Sahara berharap ada pihak yang menghubungkan keluarganya dengan Hotman Paris . Sahara juga berulang kali menandai akun Instagram Hotman di Insta Story terbarunya.
Putri Balqis mengalami KDRT pada 26 Februari 2023 lalu, hingga babak belur usai dipukul dan disiram dengan minyak cabai. Dia pun langsung membawa 3 anaknya ke Polres Metro Depok untuk membuat laporan.
Balqis juga langsung melakukan visum untuk melengkapi laporannya. Tak disangka sang suami juga melaporkan Balqis atas tudingan KDRT .
Sang suami mengaku mengalami luka yang sangat parah di bagian kemaluan hingga harus melakukan operasi. Pernyataan suami Balqis didukung dengan surat dari dokter pribadinya.
Pihak Polres Metro Depok mengungkapkan bahwa Balqis jadi tersangka dan ditahan sejak Selasa, 23 Mei 2023. Hal itu karena Balqis dinilai tak kooperatif saat pemanggilan pertama oleh penyidik.
“Istri ini memang dari awal tidak kooperatif, dari mulai pemeriksaan, tahapan penyelidikan dia sebagai saksi, kemudian naik penyidikan juga tidak kooperatif. Kita panggil tidak hadir, hadirnya pada panggilan kedua dan waktunya sudah mepet. Kita coba RJ (restorative justice) tidak hadir sehingga permasalahan tidak selesai,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Depok AKBP Yogen Heroes Baruno pada Rabu, 24 Mei 2023.***