3 menit

Sebelum menjabat menjadi presiden, sosok yang duduk di kursi nomor 1 di Indonesia ini juga mengalami masa muda, lo! Yuk, intip seperti apa potret masa muda presiden Indonesia mulai dari Soekarno hingga Jokowi di sini!

Sama seperti masyarakat umumnya, presiden Indonesia juga pernah mengalami masa muda sebelum akhirnya diangkat menjadi orang nomor satu di Indonesia, lo!

Tentunya banyak orang penasaran seperti apa sih penampilan para presiden Indonesia di saat mereka muda.

Apakah kamu penasaran juga?

Dilansir dari idntimes.com, yuk liat potret masa muda presiden Indonesia yang pangling banget di bawah ini!

Potret Masa Muda Presiden Indonesia

1. Potret Soekarno Semasa Sekolah

Potret Masa Muda Presiden Indonesia soekarno

Presiden pertama Indonesia, Soekarno, memang terkenal sebagai salah satu presiden Indonesia yang paling berkarismatik.

Bahkan dirinya sudah tampak sangat berkarisma sejak masih bersekolah, lo!

2. Potret Presiden Soekarno Bersama Fatmawati

Potret Masa Muda Presiden Indonesia soekarno dan fatmawati

Di tahun 1940-an, Soekarno menikahi Fatmawati yang merupakan istri ketiga Soekarno.

Setelah diangkat menjadi presiden, Fatmawati pun menjadi ibu negara Indonesia pertama dari tahun 1945 hingga 1967.

3. Potret Soeharto di Masa Muda

Potret Masa Muda Presiden Indonesia soeharto

Presiden kedua Indonesia merupakan Soeharto yang memimpin Indonesia dari tahun 1967.

Sebelum menjadi presiden, Soeharto mengawali kariernya di bidang militer.

4. Potret Soeharto dan Raden Ayu Siti Hartinah

potret soeharto dan ibu tien

Soeharto menikah dengan Raden Ayu Siti Hartinah atau yang lebih dikenal dengan Tien Soeharto di tahun 1947.

Kedua pasangan ini kemudian dikaruniai enam buah hati.

5. Potret BJ Habibie Saat Menempuh Pendidikan di Jerman

Potret Masa Muda Presiden Indonesia bj habibie

Sebelum menjadi presiden, BJ Habibie yang terkenal cerdas dan membanggakan pernah menempuh pendidikan di negara Jerman.

6. Potret BJ Habibie dan Hasri Ainun Besari

potret habibie dan ainun

BJ Habibie menikah dengan Hasri Ainun Besari di tahun 1962.

Kisah romantis kedua pasangan ini merupakan salah satu kisah paling legendaris di Indonesia.

7. Potret Abdurrahman Wahid atau Gus Dur

Potret Masa Muda Presiden Indonesia gus dur

Sama seperti BJ Habibie, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur juga pernah menempuh pendidikan di luar negeri.

Gus Dur yang berpakaian putih terlihat sangat pangling di potret masa lalunya.

8. Potret Gus Dur dan Sinta Nuriyah

potret pernikahan gus dur

Di tahun 1968, Gus Dur menikah dengan Sinta Nuriyah, yang merupakan muridnya di pesantren.

9. Potret Masa Muda Megawati

Potret Masa Muda Presiden Indonesia megawati

Presiden perempuan pertama Indonesia, Megawati, merupakan anak dari presiden Soekarno.

Dirinya sukses mengikuti jejak sang ayah di bidang politik dan berhasil menjadi presiden juga petinggi partai.

10. Potret Megawati dan Taufiq Kiemas

Potret Masa Muda Presiden Indonesia megawati dan taufiq kiemas

Di tahun 1973, Megawati menikah dengan Taufiq Kiemas yang merupakan bapak negara pertama Indonesia.

11. Potret Masa Muda Susilo Bambang Yudhoyono

Potret Masa Muda Presiden Indonesia sby

Sama seperti Soeharto, Susilo Bambang Yudhoyono juga mengawali kariernya di bidang militer.

12. Potret SBY dan Kristiani Herrawati Yudhoyono

Potret Masa Muda Presiden Indonesia sby dan ani yudhoyono

SBY menikah dengan Kristiani Herrawati Yudhoyono atau Ani Yudhoyono di tahun 1976.

Kedua pasangan ini memiliki kisah cinta yang cukup legendaris di Indonesia.

13. Potret Joko Widodo Saat Jadi Mahasiswa

Potret Masa Muda Presiden Indonesia jokowi

Presiden ketujuh Indonesia, Joko Widodo atau Jokowi, ternyata pernah menempuh pendidikan di Universitas Gadjah Mada.

14. Potret Jokowi dan Iriana

potret pernikahan jokowi iriana

Presiden Jokowi menikah dengan Iriana di tahun 1986 dan kedua pasangan ini dikaruniai tiga buah hati.

Ketiga anak tersebut adalah Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu, dan Kaesang Pangarep.

***

Itulah potret masa muda presiden Indonesia dari Soeharto hingga Jokowi.

Semoga artikel ini menghibur kamu, Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari rumah di Bandung?

Bisa jadi Mustika Townhouse adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!

***sumber foto: idntimes.com

Artikel ini bersumber dari www.99.co.