redaksiharian.com – Microsoft mendapatkan banyak sekali sorotan menarik dari penggunanya, di mana hadirnya Bing Chat menjadi teknologi AI terbaru yang saat ini banyak digemari. Microsoft tak menyiakan kesempatan ini, lagi-lagi perusahaan akan merilis iklan mereka melalui Bing Chat, Jumat (31/030.

Bing Chat merupakan teknologi AI baru yang saat ini tengah populer, telah menggunakan pengembangan teknologi GPT-4 yang mana teknologi yang dikembangkan langsung oleh OpenAI. Layanan ini memang menarik karena menawarkn layanan pesan dengan AI dan pencarian yang jauh lebih akurat.

Seakan tak menyia-nyiakan kesempatan yang mereka miliki, perusahaan sekali lagi akan mengirimkan sejumlah iklan mereka melalui layanan Bing Chat. Mengenai iklan ini memang bukan yang yang cukup mengagetkan, karena beberapa bulan ke belakangan ini perusahaan Microsoft memang tengah genjar merilis iklan-iklan mereka.

Sebelumnya, diketahui bahwa perilisan iklan di Bing Chat ini hannyalah rumor semata namun akhirnya kita mengetahui bahwa Microsoft memang akan merilis iklan mereka melalui beberapa layanan selain Edge yaitu Bing Chat. Maka dari itu, jangan heran ketika menggunakan layanan Bing Chat maka pengguna akan melihat sejumlah iklan.

Yusuf Mehdi juga menjelaskan bahwa iklan ini merupakan salah satu kerja sama atau mitra dari berbagai macam bisnis yang ingin mempromosikan layanan atau produk mereka, menurutnya ini langkah yang baik untuk membangun kerja sama dengan Microsoft.

“The early progress is encouraging. Based on our data from the preview, we are driving more traffic from all types of users. We have brought more people to Bing/Edge for new scenarios like chat and we are seeing increased usage. Then, we have uniquely implemented ways to drive traffic to publishers including citations within the body of the chat answers that are linked to sources as well as citations below the chat results to “learn more” with links to additional sources.” Kata Mehdi.

Microsoft juga menambahkan bahwa membawa iklan di Bing Chat merupakan hasil keputusan mereka dengan beberapa mitra, menurut hasil rapat yang mereka adakan di mana menemukan banyak sekali mitra yang merasa terbantu karena layanan Bing Chat akan membantu menautkan konten ke hasil karya mitra.

EDITOR: HUDALIL MUSTAKIM

    Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

    Download Software Windows

    Download Aplikasi Android

    Download Driver Printer

    Download Sistem Operasi

    Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.