redaksiharian.com – Pemerintah Korea Utara mengklaim telah menguji coba drone bawah laut bertenaga nuklir yang mampu menciptakan tsunami radioaktif skala besar. Kemampuan ini disebut mampu memusnahkan armada angkatan laut dan pelabuhan musuh.Menurut laporan kantor berita nasional Korea Utara KCNA, senjata rahasia tersebut dapat digunakan untuk menyusup ke wilayah perairan musuh dan menciptakan ledakan bawah laut. Efeknya akan memicu gelombang tsunami, menghancurkan serangan pasukan angkatan laut, serta menyerang target di garis pantai dan pelabuhan.Klaim ini ditanggapi dengan skeptis oleh para pakar bidang pertahanan. Kendati demikian, mereka tidak meragukan komitmen rezim Kim Jong Un untuk mengembangkan berbagai cara demi melancarkan serangan nuklir.