redaksiharian.com – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKS) melanjutkan roadshow dari mobil konsep terbarunya, Mitsubishi XFC Concept . Setelah dibawa ke Palembang, mobil ini akhirnya dibawa ke Kota Bandung .

Roadshow ini menandakan pertama kalinya Mitsubishi XFC Concept muncul di Kota Bandung . Kehadiran ini jadi yang pertama kalinya sejak mobil diluncurkan Februari 2023 di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.

Untuk areanya, Mitsubishi XFC Concept ini bisa dikunjungi di daerah Mall Paskal 23. Tanggal diselenggarakan pameran pada 22-24 Maret 2023.

“Setelah memperkenalkan Mitsubishi XFC Concept untuk pertama kali di Indonesia pada ajang IIMS 2023 serta perkenalan melalui aktivitas roadshow yang telah dilakukan di Pekanbaru, Medan, Palembang, kami menerima antusiasme yang sangat positif dari masyarakat akan mobil konsep ini,” ujar Directof of Sales and Marketing Division PT MMKSI, Tetsuhiro Tsuchida dalam keterangannya pada Pikiran-Rakyat.com, Jumat, 24 Maret 2023.

Mitsubishi menjelaskan Mitsubishi XFC Concept ini memenuhi kriteria yang dibutukan masyarakat Indonesia.

“Tiga konsep utama dari Mitsubishi XFC Concept seperti desain silky and solid, smart and quality comforat, serta interior yang compaact and spacious menjadi poin-poin utama yang sangat mewakili keinginan dan kebutuhan masyarakat baik di Indonesia maupun ASEAN,” ucapnya.

Tsuchida menyatakan tak hanya Mitsubishi XFC Concept saja yang diboyong ke Bandung . Ada juga mobil-mobil lainnya seperti Pajero Sport, Xpander, Xpander Cross yang dihadirkan.

Kehadiran pameran mobil ini diharapkan bisa menjadi ajang konsumen membuktikan keunggulan yang ada di mobil Mitsubishi . Selain itu konsumen juga berhak mendapatkan berbagai benefit jika bergabung dengan keluarga Mitsubishi Motors.***