redaksiharian.com – Tahun 2023 menjadi tahun yang ramai dengan perilisan ponsel terbaru dari berbagai macam merek dan perusahaan, Realme salah satunya yang mana direncanakan akan merilis seri Realme C55 di India dan tentu saja Indonesia, Kamis (02/03).
Realme akan kembali membawa varian ponsel dengan C-Series mereka, di mana negara yang akan menjadi targetnya ialah India dan Indonesia. Perusahaan juga akan merilis Realme C55 ini dengan membuka masa Pre-Order terlebih dahulu, pemesanan sendiri akan dibuka pada tanggal 7 Maret nanti.
Namun, untuk pemesanan resminya Realme akan mulai melayani pada hari berikutnya yaitu 8 Maret. Menjelang perilisannya, kami mendapatkan beberapa hasil render yang kemungkinan besar memang akan digunakan Realme untuk desain resmi dari Realme C55.
Realme C55 Render
Melalui gambar di atas, maka kita bisa melihat tampilan layar dan juga bagian belakang yang menampilkan desain kamera khas Realme. Realme C55 akan mendapatkan tampilan antarmuka dengan lingkaran kecil di tengah yang tentu saja merupakan kamera depannya, sedangkan di belakang kita melihat dua kamera yang mana menampilkan 64MP kamera utama dengan tambahan sensor hingga 2MP.
Desain kamera yang besar dan layar dengan antarmuka sederhana memberikan kesan bahwa Realme C55 memang ditargetkan untuk pasaran ponsel Mid-Range, yang mana mungkin memang akan mereka rilis sesuai dengan wilayah negara, di mana C-Series memang banyak dirilis di negara-negara berkembang.
Realme C55 rumornya akan dibungkus dengan dimensi layar hingga 6.52 inci dengan dukungan FHD+ dan maksimal Refresh Rate hingga 90Hz. Spesifikasi ini cukup baik dengan dimensi layar besar dan juga dukungan resolusi yang cukup tinggi untuk kelas menengah.
Menariknya, desain ini katanya belum resmi karena Realme direncanakan akan merilis Realme C55 dengan dukungan Dynamic Island yang mirip dengan iPhone 14 Pro dan telah kami informasikan sebelumnya melalui artikel ini.
Namun tentu saja Realme mungkin memiliki rencana lain untuk desain Realme C55 atau bahkan akan menampilkan fitur Dynamic Island di seri ponsel lain. Selain itu, untuk prosesornya sendiri Realme C55 dirumorkan akan berjalan dengan MediaTek Helio G88 dengan dukungan varian 4/8GB RAM.
Sednagkan untuk varian penyimpanan lokalnya juga cukup banyak, di mana menghadirkan varian 64GB, 128GB dan 256GB. Ponsel ini akan berjalan dengan Android 13 dan Realme UI 4.0 sebagai versi terbarunya. Tak lupa, dibekali dengan kapasitas baterai yang besar hingga 5,000 mAh dengan kecepatan pengisian daya hingga 33W.
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:
Download Software Windows
Download Aplikasi Android
Download Driver Printer
Download Sistem Operasi
Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.