Ternyata ada sejumlah tanaman yang ampuh mengusir kecoa secara alami. Tanaman tersebut bisa kamu tanam di halaman atau disimpan di dalam rumah. Apa saja tanaman pengusir kecoa? Cek selengkapnya pada artikel ini!
Sahabat 99, apakah kamu merasa terganggu dengan kehadiran kecoa di dalam rumah?
Kecoa, kecoak, lipas, atau coro merupakan salah satu serangga yang kerap menganggu.
Serangga tersebut dapat membawa jutaan bakteri dan infeksi yang bisa menyebabkan berbagai penyakit bagi manusia.
Maka tak heran jika banyak yang menggunakan produk pembasmi serangga untuk membasmi serangga tersebut.
Padahal, selain dengan produk pembasmi serangga yang berupa cairan kimia, kamu juga bisa mengusir serangga secara alami.
Caranya adalah dengan menanam tanaman yang ampuh mengusir kecoa di halaman rumah.
Dikutip DIY Morning dan sumber lain, berikut tanaman pengusir kecoa yang bisa kamu tanam di rumah.
9 Tanaman Pengusir Kecoa di Rumah
1. Krisan
Tanaman pertama yang ampuh mengusir kecoa adalah bunga krisan.
Selain keindahan bunganya, tanaman hias krisan juga memberikan manfaat lain yaitu dapat mengusir kecoa secara alami.
Tak hanya kecoa, bunga yang satu ini juga mampu mengusir serangga penganggu lain seperti kutu dan tungau.
Kamu bisa menyimpan tanaman yang satu ini di teras rumah dengan pot atau menanamnya langsung di dalam tanah.
2. Jeruk Osage
Siapa yang belum tahu jeruk osage?
Selain buahnya yang bisa dimanfaatkan, jeruk osage juga dapat digunakan sebagai cara mengusir kecoa di rumah.
Ekstrak minyak tanaman ini dapat digunakan untuk membasmi kecoak di dalam rumah.
Tertarik menanam jeruk osage?
3. Catnip
Bagi pencinta kucing, catnip kerap digunakan sebagai mainan karena dapat membuat rileks.
Di sisi lain, ternyata catnip juga ampuh mengusir kecoa di rumah.
Kamu cukup menanamnnya di dalam pot atau langsung ke dalam tanah.
Ta hanya kecoa, catnip juga bisa mengusir semut, kutu, dan kumbang.
4. Daun Salam
Daun salam merupakan salah satu rempah yang biasa ditemukan di dapur.
Bagi kamu yang punya tanaman salam ada baiknya membudiyakannya secara banyak.
Ini karena tanaman tersebut ampuh mengusir kecoa secara alami.
Tak hanya itu, daun salam juga ternyata mampu mengusir tikus, lo.
Cukup tanam pohon salam di sekitar rumah atau halaman belakang untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.
5. Mentimun
Dikutip Kompas, tanaman pengusir kecoa lainnya adalah mentimun.
Kecoa sangat membenci bau mentimun dan akan lari jika menyentuhnya.
Nah, ini bisa kamu manfaatkan sebagai cara mengusir kecoa di rumah.
Cukup simpan kulit mentimun di sudut rumah supaya hasilnya lebih efektif.
Untuk hasil yang maksimal, tanam mentimun di halaman sehingga kecoa tak berani mendekat ke dalam rumah.
6. Serai
Serai atau sereh juga ternyata ampuh mengusir kecoa.
Bumbu dapur yang satu ini menimbulkan wangi yang dapat mengusir kecoa.
Tak perlu langsung dalam media tanah, kamu bisa menanam serai di dalam pot.
Tertarik menggunakan serai untuk mengsuir kecoa secara alami?
7. Bawang Putih
Bawang putih memiliki bau menyengat.
Nah, bau ini tidak disukai kecoa sehingga ampuh mengusirnya.
Untuk memanfaatkannya, kamu bisa menanam tanaman bawang putih di area halaman rumah.
Bawang putih juga dapat ditanam dalam pot dan disimpan diteras rumah supaya kecoa dapat pergi dengan sendirinya.
8. Geranium
Geranium bisa menjadi pilihan kamu selanjutnya.
Memunculkan aroma yang khas, geranium ampuh mengusir kecoa dan serangga lainnya.
Geranium bisa kamu tanam di halaman rumah.
Maka tak heran jika geranium digunakan sebagai tanaman pendamping untuk banyak buah-buahan dan sayuran.
9. Rosemary
Tanaman pengusir kecoa yang terakhir adalah rosemary.
Rosemary dikenal sebagai salah satu tanaman pengusir serangga.
Bahkan, New York Botanical Garden dan PlantShed merekomendasikan tanaman ini untuk mengusir serangga di rumah.
Cukup tanam rosemary untuk lanskap taman atau menyimpannya di teras rumah.
Kamu juga bisa menggunakan ekstrak rosemary dengan cara memasukkan irisan daun tersebut ke dalam air.
Biarkan selama 30 menit dan semprotkan ke sekitar ruangan yang sering dilalui dan persembunyian kecoa.
***
Bagaimana? Tanaman mana yang kamu pilih untuk mengusir kecoa di rumah?
Semoga artikel ini bermanfaat, Sahabat 99.
Jangan lupa, cek tulisan menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kamu sedang cari rumah dijual Depok?
Kunjungi www.99.co/id dari sekarang dan temukan hunian paling menarik!
Artikel ini bersumber dari www.99.co.