redaksiharian.com – enjajal aktivitas wisata ayunan di Bali bisa menjadi pilihan jika kamu berkunjung ke Pulau Dewata.

Beberapa di antaranya menawarkan sensasi berayun di ketinggian, membuat kita merasakan sensasi melayang di tengah alam lepas.

Berikut beberapa obyek wisata ayunan di Bali yang bisa kamu kunjungi. Pemandangan alam di sekitarnya juga sangat indah dan menyegarkan mata.

Tempat wisata ayunan Instagramable di Bali

1. Bali Swing

Bali Swing berlokasi di Jalan Dewi Saraswati No.7, Bongkasa Pertiwi, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung. Jaraknya sekitar 13,3 kilometer (30 menit) dari Ubud atau 31 km (1 jam 15 menit) dari Kuta.

Dikutip dari situs yang dikelola oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, ayunan ini bisa berayun hingga ketinggian 78 meter, cocok bagi pencinta aktivitas yang memicu adrenalin.

Selain ayunan, aktivitas lain yang bisa dilakukan di sana seperti tur romantis naik VW ke air terjun, rafting, dan berfoto di berbagai sudut-sudut Instagramable.

2. D’tukad River Club: Ayunan Balangsinga Waterfall

Ayunan alam Instagramable juga bisa ditemukan di D’tukad River Club. Lokasinya ada di Desa Wisata Blangsinga, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Destinasi yang melabeli diri sebagai “first river club” alias klub pinggir sungai pertama ini juga memiliki atraksi ayunan Instagramable. Pengunjung bisa merasakan sensasi berayun hingga ketinggian 87 meter, dengan pemandangan mengarah ke air terjun Blangsinga.

Pengunjung bisa menikmati aktivitas lainnya, seperti berenang, bersantai di resto berkonsep rumah pohon, hingga berfoto di spot menarik.

D’tukad River Club buka pukul 11.00-19.00 WITA. Kamu bisa mencapainya dengan berkendara sekitar 30 menit dari Ubud.

3. Aloha Ubud Swing

Jika mampir ke kawasan Tegalalang, jangan lupa menjajal wisata ayunan di Aloha Ubud Themed Park. Jaraknya hanya sekitar 5 km dari Patung Arjuna di Ubud.

Bagi kamu yang khawatir naik ayunan dengan ketinggian terlalu ekstrem bisa mencoba di ketinggian paling rendah atau 10 meter. Sebab, Aloha Ubud menyediakan beberapa pilihan ketinggian ayunan, mulai 10 meter hingga 60 meter.

Sambil berayun, kamu bisa menikmati sejuknya area persawahan yang terbentang di depan mata, berpadu dengan hutan di sekelilingnya.

Ada pula spot foto berupa sarang burung raksasa yang kerap jadi incaran wisatawan.

4. Alas Harum

Alas Harum Bali juga berlokasi di Tegalalang. Tak hanya berayun di ketinggian, kamu juga bisa menikmatinya bareng pasangan, teman, atau keluarga. Sebab, tempat ini menyediakan “couple swing”, ayunan hingga ketinggian 20 meter yang bisa dijajal langsung oleh dua orang.

Jika merasa kurang menantang, kamu bisa pilih ketinggian 25 meter yang lebih ekstrem, seperti namanya, “super extreme swing”.

Selain naik ayunan Instagramable, pengunjung juga bisa mendapatkan edukasi proses pembuatan kopi luwak dan mencicipinya, serta mencoba aktivitas outdoor seperti flying fox dan sky biking.

5. Wanagiri Hidden Hills

Menikmati sejuknya hawa sekitar sambil merasakan sepoi angin menyapu wajah juga bisa dirasakan dengan berayun di Wanagiri Hidden Hills Swing.

Lokasinya ada di dataran tinggi Wanagiri, tepatnya di Jalan Munduk-Wanagiri, Sukasada, Kabupaten Buleleng.

Saat berayun, kamu juga bisa menyaksikan panorama indah Danau Buyan dan Danau Tamblingan.

Setelah naik ayunan Instagramable dan menjajal atraksi lainnya, seperti berfoto di sarang burung raksasa dan rumah pohon, kamu juga bisa menjelajahi obyek-obyek wisata di sekitar danau.

Jika mau sedikit lebih jauh, kamu juga bisa mengeksplorasi kawasan Pura Ulun Danu yang jaraknya hanya sekitar 10 km atau sekitar 18 menit jika naik kendaraan.