Kucing peliharaan kesayangan menunjukkan gerak-gerik aneh dan lebih agresif? Bisa jadi itu tanda kucing birahi!
Saat kucing sedang birahi, ada beberapa tanda-tanda yang biasanya tidak disadari oleh pemiliknya.
Tanda-tanda tersebut sebenarnya bisa dilihat melalui tingkah laku kucing yang berbeda dari biasanya.
Sebagai catatan, siklus birahi adalah hal wajar bagi kucing yang belum disterilisasi atau dikebiri.
Kondisi tersebut tidak dibatasi oleh jenis kelamin, jadi bisa terjadi pada kucing jantan maupun betina.
Kalau kucing kamu menunjukkan gerak-gerik yang tidak biasa, jangan dulu khawatir kucing tersebut mengalami masalah kesehatan karena bisa jadi sedang dalam siklus birahi.
Berikut ini tanda kucing birahi yang perlu kamu ketahui!
Tanda Kucing Birahi
1. Sering Mencari Perhatian
Tanda kucing birahi yang paling umum dan sering terjadi, khususnya pada kucing betina, adalah lebih sering mencari perhatian kepada pemiliknya.
Biasanya, kucing akan mencari perhatian dengan cara mendekat dan mengusapkan bagian tubuhnya di sekitar kaki.
Kucing yang sedang birahi juga menunjukkan gestur meminta dielus pada bagian punggung hingga ekornya.
2. Berguling-guling di Lantai
Selain mencari perhatian, tanda kucing birahi yang mudah dipahami pemilik adalah kucing tersebut berguling-guling di lantai serta mengerang seperti kesakitan.
Meski kucing tersebut mengerang seperti kesakitan, kondisi ini sebenarnya termasuk ciri-ciri kucing birahi yang wajar dan bukan merupakan masalah kesehatan.
3. Mencoba Kabur Keluar Rumah
Kucing yang sedang birahi biasanya memiliki kecenderungan untuk berusaha kabur dari rumah dengan gerak-gerik menggaruk area di sekitarnya.
Cara ini biasa dilakukan oleh kucing betina untuk mencari kucing jantan di luar tempat mereka tinggal.
4. Menaikkan Tubuh Bagian Belakang
Salah satu gestur umum yang menjadi tanda kucing birahi adalah mereka biasanya menaikkan tubuh bagian belakang.
Hal ini dilakukan untuk mengundang dan mempermudah proses perkawinan dengan kucing jantan.
5. Bagian Ekor Melengkung
Selain menaikkan tubuh bagian belakang, gestur melengkungkan ekor juga bisa menjadi ciri-ciri kucing birahi.
Selain dilengkungkan ke atas, kucing betina juga biasanya melengkungkan ekor mereka ke bagian samping.
Cara Mengatasi Kucing Birahi
Apabila sudah mengetahui apa saja tanda kucing birahi, kamu juga harus tahu bagaimana cara mengatasi kondisi tersebut.
Kucing yang sedang birahi biasanya akan bertindak lebih agresif jika tidak segera ditangani dengan benar.
Ada beberapa cara mengatasi kucing birahi:
- Mengawinkan kucing betina yang sedang birahi dengan kucing jantan sesuai ras. Cara ini merupakan cara paling efektif untuk memuaskan nafsu kucing betina.
- Kalau tidak ingin menambah jumlah kucing peliharaan, solusi yang bisa kamu pilih adalah melakukan sterilisasi atau kucing ke dokter hewan.
- Saat kucing sedang birahi, pastikan kamu memberi kandang yang hangat agar kucing tersebut tidak berisik dan bisa melewati kondisi tersebut dengan lebih tenang.
- Memberi obat penenang khusus untuk kucing yang sedang birahi juga bisa jadi solusi yang tepat.
Manfaat Steril Kucing Birahi
Ragu untuk melakukan sterilisasi kucing? Kamu tak perlu khawatir, sebab hal tersebut justru memberikan banyak manfaat.
Selain bisa menekan jumlah kucing peliharaan, sterilisasi juga bisa meminimalisir berbagai masalah kesehatan.
Kucing yang dikebiri memiliki risiko yang lebih rendah terhadap masalah kesehatan pada testis dan prostat.
Di samping itu, kucing yang sudah disterilisasi juga akan memiliki perilaku yang lebih terkendali.
***
Semoga bermanfaat, Property People.
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Griya Reja Residence!
Artikel ini bersumber dari www.99.co.