3 menit

Demi menunjang kegiatan artis dan YouTube sehari-hari, Baim Wong sengaja membeli sebuah gedung dan merenovasinya untuk dijadikan kantor. Simak potret lengkapnya pada artikel di bawah ini!

Siapa yang tidak kenal dengan sosok Baim Wong.

Pemilik nama asli Muhammad Ibrahim ini kerap muncul di televisi lewat banyak judul film dan FTV yang ia bintangi.

Selain itu, pria kelahiran Jakarta tersebut sering tampil lewat kanal YouTube pribadinya.

Demi mendapat pundi-pundi tambahan, Baim mulai merambah dunia hiburan dengan cara yang berbeda.

Ia diketahui mendirikan sebuah perusahaan bernama PT Tiger Wong Entertainment.

Keseriusan Baim di ranah baru ini terlihat dari bagaimana dirinya rela membeli sebuah gedung bekas ruko yang cukup besar untuk dijadikan kantor.

Meski belum 100 persen, Baim sempat memperlihatkan beberapa ruangan yang sudah rampung direnovasi.

Penasaran dengan tampilan kantornya?

Mengutip dari kanal YouTube Baim Paula, simak penampakan lengkapnya di bawah ini!

Potret Kantor Baru Baim Wong

1. Area Utama

area utama kantor baim wong

Seperti inilah tampilan kantor baru Baim Wong dengan gaya industrial.

Hal ini terlihat dari penggunaan bata ekspos dan dinding yang terkesan belum selesai.

Di sisi lain, area utama kantornya dilengkapi dengan dekorasi dengan nilai estitika tinggi seperti karpet motif etnik dan lukisan dinding bertema ikan.

Selain itu, terdapat juga elemen kayu pada beberapa furnitur seperti meja, kursi, dan rak dinding.

Perpaduan elemen-elemen tersebut memberikan kesan yang khas dan hangat.

2. Pilar Bangunan

pilar bangunan yang sudah mulai tua

Salah satu bagian yang paling menarik dari area utama kantor adalah bagian pilarnya.

Meski sebagian besar areanya direnovasi, bagian pilar dibiarkan begitu saja.

Baim Wong menilai bahwa tampilan pilar yang ada apanya justru memberi nilai seni tersendiri.

3. Musala

ruang salat kantor baim wong

Beralih ke ruangan selanjutnya, terdapat sebuah musala yang masih belum rampung 100 persen.

Ini terlihat dari material dan elemen seperti dinding mengelupas dan cat dinding yang sengaja dibiarkan apa adanya.

Meski terkesan tidak rapi, elemen-elemen tersebut justru memberi kesan industrial pada tempat salat ini.

Adapun musalanya sendiri dilengkapi dengan tiga buah sajadah dan beberapa kursi santai.

Sepertinya, musala ini kerap digunakan juga sebagai tempat beristirahat karyawan Baim.

4. Toilet

toilet kantor baim wong

Guna menunjang kenyamanan karyawannya, Baim Wong mendesain sedemikian rupa toilet di kantornya.

Toiletnya sendiri tampak natural dan elegan berkat hadirnya pintu kayu dan bata ekspos di bagian dinding.

Walaupun begitu, Baim Wong mengaku belum puas soal tampilan toilet tersebut.

Ia mengakui bahwa ada beberapa bagian yang tidak sesuai keinginannya.

5. Area Bermain dan Bar

ruangan kosong melompong

Sayangnya, baru satu lantai saja yang hasil renovasinya sudah hampir rampung.

Lantai dua kantor Baim Wong masih dibiarkan begitu saja.

Menurut suami Paula Verhoeven itu, ia akan menyulap area ini menjadi area bermain dan bar karyawan.

***

Semoga pembahasan kantor Baim Wong di atas dapat bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Pantau artikel seputar potret kantor artis lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian dijual seperti Pesona Prima Cikahuripan 5 & 6 di Cileungsi, Bogor?

Wujudkan impian mendapatkan hunian memukau bersama 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

*sumber foto: kanal YouTube Baim Paula

Artikel ini bersumber dari www.99.co.