Redaksiharian – Memang sudah banyak novel-novel karya terbaik yang diangkat ke layar lebar. Namun sayangnya, tidak semuanya sukses. Nah, tapi ada juga beberapa novel fantasi terbaik yang diangkat menjadi film dan ternyata meraih sukses besar. Lihat yuk 5 novel fantasi yang sukses dijadikan film ini yang telah di rangkum oleh Mustakim :
1. Sherlock Holmes
Novel ini dikarang oleh Sir Arthur Conan Doyle, seorang pengarang sekaligus dokter berkebangsaan Skotlandia. Novel yang bercerita tentang misteri pembunuhan dengan tokoh utama Sherlock Holmes, yang adalah seorang pria yang sangat pandai dan ahli dalam melakukan investigasi berbagai kasus. Holmes kemudian menghadapi kasus tentang serangkaian kejahatan yang berhubungan dengan seluruh Eropa. Secara tak sengaja, ia menyelamatkan calon korban pembunuhan bernama Moriaty. Cerita misteri pembunuhan yang cukup rumit ini akhirnya dapat diungkap, walaupun tampaknya cukup berbelit-belit. Cerita ini sukses diangkat di layar lebar. Ini adalah salah satu novel fantasi yang dijadikan film.
2. The Lord of The Rings
Film yang diangkat dari novel yang sama ini, telah dijadikan film sebanyak tiga kali. Karya ketiganya, trilogi film The Lord of the Rings ini disutradarai oleh Peter Jackson yang dirilis tahun 2001, 2002 dan 2003. Film ini memenangkan beberapa Academy Award. Novel yang bercerita tentang para Hobbit yang memperoleh tugas menghancurkan cincin utama dari 9 cincin yang memiliki kekuatan khusus. Tujuan perebutan cincin ini adalah agar dapat menguasai dunia di kemudian hari. Karya Tolkien ini mampu meyerap jutaan penonton layar lebar di seluruh belahan dunia.
3. Harry Potter
Harry Potter merupakan salah satu seri novel fantasi karya J.K. Rowling yang dijadikan film dari Inggris. Kisah mengenai seorang anak laki-laki bernama Harry Potter berusia 11 tahun yang belajar tentang ilmu sihir di Sekolah Sihir Hogwarts. Inti ceritanya adalah upaya Harry Potter dan sahabatnya yang bernama Ronald Weasley dan Hermonie Granger untuk mengalahkan penyihir hitam jahat benama Lord Voldemort. Penyihir jahat ini berambisi menjadi makhluk abadi dan menguasai dunia sihir. Untuk itu ia harus membinasakan semua orang yang menghalanginya, termasuk Harry Potter dan para sahabatnya. Novel yang dirilis pertama kali pada tahun 1997 di Inggris ini mendapatkan ketenaran dan kesuksesan secara komersial. Terlebih saat diangkat menjadi film sekuel. Harry Potter adalah salah satu novel fantasi yang dijadikan film.
4. Oliver Twist
Novel yang menggambarkan perjuangan gigih seorang anak yatim piatu yang berhasil keluar dari keterpurukan melawan ego masyarakat yang berkembang akibat dari revolusi industri yang berkembang di Inggris. Selain itu, novel ini juga bercerita tentang hukum orang miskin, sistem keadilan, kejahatan, prostitusi dan kesenjangan ekonomi. Novel yang dikarang oleh Charles Dickens ini mengangkat keadaan Inggris saat revolusi industri. Pada akhirnya, novel ini sukses diangkat menjadi film yang bertema bahwa kebaikan selalu menang dan keadilan setimpal akan datang pada siapa yang tidak berlaku baik.
5. Twilight
Twilight adalah sebuah seri novel karya Stephanie Meyer. Digambarkan tentang tokoh utama yang bernama Isabella “Bella” Swan, seorang remaja yang pindah ke kota Forks, Washington DC. Kehidupannya berubah ketika ia bertemu dengan Edward Cullen, seorang vampire yang tidak minum darah manusia. Mereka saling jatuh cinta dengan cara yang aneh. Dalam perjalanan percintaan mereka, banyak ditemui hal-hal yang tidak pernah dialami Bella sebelumnya. Hal ini mengingat bahwa pasangannya adalah seorang vampire. Novel ini diangkat ke layar lebar pertama kali pada tahun 2008 dan dijadikan beberapa sekuel yang sukses.