3 menit

Untuk kamu yang merasa jengkel dengan adanya noda menghitam pada handuk, yuk ikuti sejumlah cara menghilangkan noda hitam jamur pada handuk yang satu ini!

Handuk merupakan salah satu alat rumah tangga yang mudah sekali kotor.

Hanya dipakai beberapa kali saja, handuk yang awalnya bersih bisa berubah jadi dekil.

Bahkan, jika ditempatkan asal-asalan, handuk tersebut bisa ditumbuhi oleh jamur dan memunculkan noda hitam.

Permasalahan ini akhirnya menjadi tantangan tersendiri selama proses pencucian handuk.

Pasalnya, meski sudah dicuci, handuk terkadang masih saja kotor.

Namun, noda menghitam pada handuk bisa diatasi dengan beberapa cara yang mungkin tidak kamu duga sebelumnya.

Melansir laman kompas.com, simak ulasan lengkap cara menghilangkan noda hitam jamur pada handuk berikut ini!

5 Cara Menghilangkan Noda Hitam Jamur pada Handuk

1. Melakukan Proses Pencucian Biasa

proses pencucian handuk seperti biasa

Cara menghilangkan noda hitam jamur pada handuk pertama adalah dengan melakukan proses pencucian biasa.

Pertama, gosok dan sikat noda hitam pada handuk secara perlahan.

Setelah itu, cuci handuk berjamur menggunakan air panas atau suhu yang direkomendasikan pada kain.

Pada proses ini, tambahkan juga detergen cucian, boraks, dan pemutih ke wadah di dalam mesin cuci.

Jika noda hitam pada handuk belum hilang sepenuhnya, ulangi siklus pencucian.

Namun, sebelum itu, coba rendam handuk terlebih dahulu selama 30-60 menit dalam air detergen dan pemutih.

Lakukan langkah tersebut sebelum proses pembilasan dan pemerasan.

Selanjutnya, keringkan handuk selama kurang lebih 5-10 menit.

Terakhir, jemur handuk di luar ruangan, tepatnya di bawah sinar matahari hingga benar-benar kering.

Sinar matahari membantu proses pemutihan noda, sedangkan udara segar membantu menghilangkan bau pada handuk.

2. Membersihkan Jamur Menggunakan Sitrun

Sitrun adalah salah satu bahan yang sangat ampuh untuk menghilangkan noda hitam pada handuk, khususnya handuk berwarna.

Cara mencuci handuk dengan sitrun ini terbilang mudah.

Pertama, larutkan sitrun dan sedikit detergen ke dalam air panas, lalu aduk sampai merata.

Kemudian, rendam handuk selama 10 menit ke dalam campuran larutan di atas.

Terakhir, bilas dan cuci handuk seperti biasa.

3. Menggunakan Cuka Putih

cara menghilangkan noda hitam jamur pada handuk cuka putih

sumber: my-best.id

Cara menghilangkan noda hitam jamur pada handuk berikutnya adalah dengan menggunakan cuka putih.

Bahan alami ini sendiri sebenarnya tidak hanya efektif hilangkan noda, tetapi juga mampu hilangkan aroma tak sedap pada handuk.

Untuk melakukan tipsnya, campurkan air panas dan segelas kecil cuka putih ke dalam wadah atau ember.

Setelah itu, aduk campuran tersebut hingga larut merata.

Lalu, rendam handuk ke dalam larutan cuka selama 10 menit, bilas, dan cuci seperti biasa.

4. Menggunakan Soda Kue

Noda hitam jamur membuat tampilan handuk terlihat kusam?

Coba manfaatkan soda kue atau baking soda yang tidak terpakai di rumah.

Pertama, campurkan segelas soda kue dengan air panas dan aduk hingga merata.

Setelah itu, rendam handuk selama semalaman.

Terakhir, bilas dan cuci handuk berjamur seperti biasa.

5. Mencampur Soda Kue dan Cuka Putih

cara menghilangkan noda hitam jamur pada handuk cuka putih dan soda kue

sumber: dream.co.id

Jika bersedia, kamu bisa mengombinasikan soda kue dan cuka putih untuk menghilangkan noda hitam jamur yang membandel pada handuk.

Untuk memanfaatkan kedua bahan tersebut, kamu hanya perlu menyiapkan satu cangkir dari masing-masing bahan dan air panas.

Setelah itu, masukkan handuk ke dalam mesin cuci dan isi dengan air panas.

Kemudian, tambahkan cuka putih dan soda kue ke dalam mesin cuci dan lakukan siklus pencucian biasa.

Setelah proses pencucian handuk selesai, angkat dan gantung handuk di ruangan terbuka agar handuknya lebih cepat kering.

Penggunaan cuka putih dan soda kue tidak hanya membuat handuk menjadi lebih bersih dan tidak ditumbuhi jamur.

Selain itu, handuk bisa terasa lebih mudah dan bebas dari minyak.

***

Semoga pembahasan cara menghilangkan noda hitam jamur pada handuk di atas dapat bermanfaat untuk Property People, ya!

Simak juga artikel seputar artikel tips rumah lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah dijual seperti Rorinata Residence di Sunggal, Deli Serdang?

Wujudkan angan dalam miliki hunian yang didamba-dambakan bersama 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Artikel ini bersumber dari www.99.co.