Spanyol vs Kosta Rika! Buat sejarah baru untuk Spanyol. Tim Asuhan Luis Enrique mempermalukan tim asal Amerika Latin dengan skor telak 7-0.

Dalam lanjutan pertandingan Piala Dunia 2022. Timnas Spanyol tampil menggila dengan menggilas Kosta Rika dengan skor telak 7-0 dalam duel Matchday 1 Grup E Piala Dunia 2022, Rabu (23/11/2022). Pertandingan di Al Thumama Stadium ini berjalan berat sebelah.

Mencetak total tujuh gol dalam satu pertandingan di level Piala Dunia bukanlah hal mudah. Pesta gol ini jadi bukti ketangguhan Spanyol yang layak dipertimbangkan sebagai favorit juara.

Dalam pertandingan ini terlihat Timnas Spanyol sangat mudah menghadapi Timnas Kosta Rika. Dan alhasil Timnas Spanyol mampu melibas tanpa ampun Timnas Kosta Rika

 

REVIEW JALAN PERTANDINGAN

Babak pertama

Spanyol vs Kosta rika berjalan sangat seru, walaupun di babak pertama pun Timnas Spanyol sangat mendominasi pertandingan.

Pada pertandingan kali ini Timnas Spanyol mengandalkan Marcos Asensio sebagai ujung tombak dengan di sokong oleh Dani Olmo dan Ferran Torres, sementara lini tengah Timnas Spanyol ditempati oleh Trio Barcelona yaitu Sergio Busquet, Pablo Gavi, dan Pedri Gonzales. 

Pada babak pertama Timnas Spanyol langsung tampil menyerang ke pertahanan Timnas Kosta Rika terlihat para pemain Timnas Kosta rika sangat kewalahan alhasil pada menit ke 11′ Timnas Spanyol membuka keran gol dengan memanfaatkan Pablo Gavi yang berdiri bebas di depan kotak penalti unt.uk mengirim umpan lambung ke area kosong. Bola berbelok dan jatuh ke jalur lari Olmo. Dan Timnas Spanyol pun unggul 1-0 Atas Timnas Kosta Rika.

Tak lama kemudian Timnas Spanyol berhasil mengandakan ke unggulan di menit 21′ Marco Asensio berhasil membawa spanyol unggu 2-0 atas Kosta Rika setelah menerima umpan silang dari Jordi Alba dan langsung Marco Asensio langsung melakukan tembakan first time yang gagal di halau Keylor Navas.

Dan di menit ke 29′ lagi lagi Timnas Spanyol mengandakan ke unggulannya kali ini giliran bomber FC Barcelona yang mencetak gol lewat titik pinalti. Setelah Jordi Alba melakukan akselerasi ke dalam kotak pinalti dan di jatuhkan oleh Duarte.

Skor pun bertambah menjadi 3-0.

Dominasi Timnas Spanyol sangat kuat sehingga pemain Timnas Kosta Rika tidak mampu melakukan serangan. Dan skor 3-0 pun bertahan hingga Babak Pertama usai.

 

Babak kedua

Spanyol vs Kosta Rika masih menampilkan permainan yang sangat seru di babak kedua, sejumlah gol tercipta di babak kedua.

Pertandingan di lanjutkan kembali. Timnas Spanyol mencoba menurunkan intensitas serangan untuk menjaga keunggulan. Timnas Kosta Rika pun mencoba bermain dengan percaya diri untuk melakukan serangan serangan ke pertahanan Timnas Spanyol.

Terlalu asik melakukan serangan justru Timnas Kosta Rika malah kecolongan oleh pemain Timnas Spanyol, pada menit ke 54′ Ferran Torres berhasil mencetak brace setelah aksinya melewati pemain belakang Kosta Rika dan melakukan tendangan di dalam kotak pinalti Timnas Kosta Rika mampu merobek gawang Timnas Kosta Rika yang di jaga oleh Keylor Navas. Skor pun berubah untuk ke unggulan Timnas Spanyol! Timnas Spanyol 4-0 Timnas Kosta Rika

Pertandingan masih sangat terlihat berjalan berat sebelah. Timnas Spanyol masih terlalu tangguh bagi Timnas Kosta Rika. Memasuki menit ke-70, kedua pelatih membuat sejumlah pergantian pemain.

Al hasil pergantian tersebut lagi lagi Timnas Spanyol mampu menambah margin skor pada menit ke-74, kali ini lewat aksi Pablo Gavi. Gavi yang menerima umpan manis dari Alvaro Morata langsung menembakan tendangan Voli keras di sisi kanan Kiper Kosta Rika. Alhasil Keylor navas pun kembali kebobolan untuk. Ke 5 kalinya.

Setelah keunggulan 5-0 Timnas Spanyol atas Timmas Kosta Rika membuat permainan Timnas Kosta Rika tidak banyak berubah, tampil terlalu tertekan membuat permainan Timnas Kosta Rika sangat monoton sehingga Timnas Kosta Rika pun tidak dapat melakukan tembakan ke gawang Timnas Spanyol.

Lalu memasuki menit ke-90′. Timnas Spanyol kembali memaksa Timnas Kosta Rika bertekuk lutut. Gol keenam Timnas Spanyol datang dari serangan di sisi kanan. Umpan silang Williams ditepis Keylor Navas, tapi bola mendarat tepat di hadapan Carlos Soler. Pemai8n yang baru masuk pada babak kedua ini justru membuat Timnas Spanyol menambah keunggulan menjadi 6-0! Timnas Spanyol 6-0 Timnas Kosta Rika

Memasuki masa Injuri Time tampak pemain Timnas Kosta Rika sangat menderita. Dan lagi lagi di menit 90+2′ Timnas Spanyol kembali lagiii mencetakk gol, kali ini Alvaro Morata tidak mau melewatkan moment kemenangan besar ini tanpa mencetak gol. Alvaro Morata Berhasil mencatatkan namanya di papan skor usai membuat kombinasi satu-dua dengan Olmo dan mengirim tembakan melengkung ke sisi kanan gawang membuat kombinasi satu-dua dengan Olmo dan mengirim tembakan melengkung ke sisi kanan gawang Keylor Navas.

Para penggemar dan pemain La Furia Roja sangat bahagia dan senang sebab ini adalah kemenangan terbesar yang mereka capai selama Piala Dunia berlangsung.

Pada pertandingan kali ini yang mendapatkan gelar Man Of The Match adalah gelandang serang dan kreatif milik FC Barcelona Yaitu Pablo Gavi.

Sekaligus dalam pertandingan ini Pablo Gavi mencetak sejarah baru yaitu sebagai pemain termuda Berusia 18 tahun dan 110 hari, masuk sebagai pencetak gol termuda dalam pertandingan Piala Dunia sejak Pelé di final 1958 melawan Swedia (17 tahun 249 hari).

Dengan hasil ini membuat Timnas Spanyol memuncaki klasemen sementara di Grup F dengan poin 3 di susul oleh Timnas Jepang dengan poin yang sama yaitu 3.

BERIKUT ADALAH LINE UP DARI KEDUA BELAH TIM:

Spanyol vs Kosta Rika menerapkan formasi yang berbeda dari kedua belah tim.

SPANYOL XI (4-3-3): 

  1. Unai Simon (Athletic Bilbao) 
  2. Cesar Azpilicueta (Chelsea)
  3. Aymeric Laporte (Man City)
  4. Rodri (Man City)
  5. Jordi Alba (FC Barcelona)
  6. Pedri Gonzales (FC Barcelona)
  7. Sergio Busquets (FC Barcelona)
  8. Pablo Gavi (FC Barcelona)
  9. Ferran Torres (FC Barcelona)
  10. Marco Asensio (Real Madrid)
  11. Dani Olmo (RB Leipzig).

 

Pemain Pengganti:

64′ Alejandro Balde (FC Barcelona)

57′ Carlos Soler (Paris Saint Germain)

64′ Koke (Atletico Madrid)

57′ Alvaro Morata (Atletico Madrid)

69′ Nicholas Williams (Athletic Bilbao)

Pelatih: Luis Enrique 

 

KOSTA RIKA XI (5-4-1): 

  1. Keylor Navas (Paris Saint Germain)
  2. Carlos Martinez (AD San Carlos)
  3. Francisco Calvo (Konyaspor)
  4. Oscar Duarte (Al-Wehda FC)
  5. Keysher Fuller (Herediano), Bryan Oviedo (Salt Lake)
  6. Joel Campbell (Leon)
  7. Yeltsin Tejeda (Herediano)
  8. Celso Borges (LD Alajuelense)
  9. Jewison Bennette (Sunderland)
  10. Anthony Contreras (Herediano).

 

Pemain Pengganti:

72′ Brandon Zamora (Nottingham Forest)

61′ Bryan Ruiz (Alajuelense)

61′ Alvaro Zamora (Saprissa)

46′ Kendall Waston (Saprissa)

 

Pelatih: Luis Fernando

 

STATISTIK PERTANDINGAN

Spanyol vs Kosta Rika! Spanyol sangat mendominasi dalam match kali ini

TIMNAS SPANYOL VS TIMNAS KOSTA RIKA

17 Tembakan 0

8 Tembakan ke arah gawang 0

82% Penguasaan bola 18%

1045 Operan 230

93% Akurasi operan 71%

8 Pelanggaran 12

0 Kartu kuning 2

0 Kartu merah 0

3 Offside 7

5 Tendangan sudut 0

 

RATING PEMAIN:

Spanyol vs Kosta Rika juga menampilkan rating yang sangat menarik, terutama di skuad Spanyol

TIMNAS SPANYOL:

  1. Unai Simon (6,5/10)
  2. Cesar Azpilicueta (7/10)
  3. Rodri (7/10)
  4. Aymeric Laporte (7/10)
  5. Jordi Alba (7,5/10)
  6. Sergio Busquets (7,5/10)
  7. Pedri (7/10)
  8. Gavi (8/10)
  9. Ferran Torres (8,5/10)
  10. Marco Asensio (8/10)
  11. Dani Olmo (8/10)

 

PEMAIN PENGGANTI

  1. Carlos Soler (7/10)
  2. Alvaro Morata (7,5/10)
  3. Alejandro Balde (6/10)
  4. Koke (6/10)
  5. Nico Williams (6/10)

 

TIMNAS KOSTA RIKA:

  1. Keylor Navas (4/10)
  2. Carlos Martinez (5/10)
  3. Oscar Duarte (4/10)
  4. Francisco Calvo (4/10)
  5. Bryan Oviedo (4/10)
  6. Keysher Fuller (5/10)
  7. Celso Borges (4/10)
  8. Yeltsin Tejeda (4/10)
  9. Jewison Bennette (4/10)
  10. Joel Campbell (4/10)
  11. Anthony Conteras (4/10)

 

PEMAIN PENGGANTI:

  1. Anthony Conteras (4/10)
  2. Kendall Watson (4/10)
  3. Bryan Ruiz (4/10)
  4. Alvaro Zamora (4/10)
  5. Brandon Aguilera (N/A)
  6. Ronald Matarrita (N/A)