redaksiharian.com – Dalam kurun waktu satu tahun terakhir, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) meluncurkan Mazda MX-5 dengan dua versi berbeda di Indonesia.

Setelah MX-5 RF versi transmisi otomatis 6-percepatan yang debut di gelaran GIIAS 2022, dalam ajang GJAW 2023 giliran versi transmisi manual yang hadir menyapa pecintanya.

Tidak membutuhkan waktu lama, redaksi Kompas.com mendapat kesempatan untuk menjajal kedua produk ikonik tersebut. Lantas, kira-kira ada perbedaan signifikan antara versi otomatis dan manual?

Dari segi desain tidak ada perbedaan yang mencolok. Tapi pada versi manual Mazda menghadirkan kelir bodi baru yaitu zircon sand metalic. Kemudian di bagian interiornya juga diaplikasikan terrcotta nappa leather seats.

Jadi kalau secara kasat mata, Anda bisa membedakannya dari warna jok di kabin. Kalau yang otomatis, hanya tersedia jok kulit warna hitam sementara versi manual berwarna sedikit lebih cerah yaitu coklat.

Perbedaannya lagi juga pada tuas transmisi dan pedal, di mana varian manual ada tambahan satu pedal untuk kerja kopling. Tapi sayangnya, dengan penambahan pedal ini tampaknya pihak Mazda tidak menyesuaikan ruas kaki sehingga terasa mepet.

Adapun wajah MX-5 sendiri, masih diadopsi bahasa desain Kodo tetap agresif dan menarik. Atap fastback-nya juga punya gaya yang tersendiri dibandingkan soft top.

Bagian depannya terlihat elegan dengan kap rendah, grill trapezoid lebar, dan lampu depan LED yang unik. Desain yang menyambung dengan halus dari depan hingga belakang memberikan kesan yang mengalir dan dinamis.

Salah satu aspek menarik ada di bagian hardtop aluminium yang bisa dibuka secara elektrik dengan proses 14 detik. Bahkan bisa sambil melaju sampai 10 kpj.

Sama dengan eksterior, bagian interior pun tidak ada revisi. Jok semi bucket tetap menjadi tempat pengemudi dan satu-satunya penumpang menghuni kabin.

Setirnya berdiameter lebih kecil dari model Mazda lainnya. Dan untuk sistem infotainment, masih andalkan MZD Connect berlayar 7 inci, tapi sudah dilengkapi Apple CarPlay dan Android Auto.

Secara keseluruhan, pada MX-5 versi manual akan lebih terasa kendaraan sport yang kental dengan aura modern. Sementara versi otomatis, lebih sporty.